Daerah

PGPAUD UPI Purwakarta Kenalkan APE Berbasis Teknologi Book Creator, Kepada Para Orang Tua Siswa di TK Purnama

PGPAUD UPI Purwakarta
Program Studi PGPAUD UPI Kampus Purwakarta mengenalkan alat permainan edukatif berbasis teknologi Book Creator kepada orang tua siswa di TK Purnama.(Adam Sumarto/Pasundan Ekspers)

PURWAKARTA-Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) Universitas Pendidikan Guru Indonesia (UPI) Kampus Purwakarta kembali mengenalkan Alat Permainan Edukatif (APE) berbasis teknologi.

Kali ini, APE yang dikembangkan PGPAUD UPI memanfaatkan aplikasi Book Creator. Adapun pengenalannya melalui workshop yang digelar di Taman Kanak-kanak (TK) Purnama, Jl. Taman Pahlawan, Kelurahan Nagri Kaler, Kecamatan/Kabupaten Purwakarta, belum lama ini.

Workshop yang diikuti para orang tua siswa dan didukung penuh para guru dan kepala sekolah TK Purnama ini, merupakan bagian dari program pengabdian kepada masyarakat (PKM) Prodi PGPAUD UPI Kampus Purwakarta.

Ketua Tim PKM Prodi PGPAUD UPI Kampus Purwakarta Gia Nikawanti, S.Psi., M.Pd., yang juga pemateri pada workshop tersebut mengatakan, penggunaan APE untuk edukasi bagi anak usia dini semakin populer.

"APE dinilai efektif dalam menstimulasi perkembangan anak. APE juga ragam jenisnya, satu di antaranya yang berbasis teknologi menggunakan aplikasi Book Creator," kata Gia kepada wartawan saat dikonfirmasi, Selasa (9/7).

Dijelaskan Gia, APE berbasis teknologi seperti Book Creator ini dapat mengembangkan jati diri anak. "Karenanya, pelatihan ini menjadi penting bagi guru dan orang tua untuk meningkatkan kemampuannya dalam memilih, membuat dan menggunakan APE," ujar Gia.

Dirinya pun menjelaskan, APE Book Creator yang berbasis teknologi ini dapat memenuhi kebutuhan guru dan orang tua dalam menciptakan materi pendidikan yang menarik, bermanfaat dan kreatif bagi anak di rumah.

"Melalui workshop APE berbasis teknologi Book Creator ini diharapkan para peserta bisa dengan cepat dan mudah memahaminya, sehingga bisa diaplikasikan saat bermain dan mengedukasi anak di rumah," ucap Gia.(add/ded)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua