PASUNDAN EKSPRES - Bubur kacang hijau merupakan salah satu kudapan tradisional Indonesia yang digemari banyak orang.
Rasanya yang manis, gurih, dan teksturnya yang lembut membuat bubur ini cocok dinikmati kapan saja, baik saat hangat maupun dingin.
Membuat bubur kacang hijau tidaklah sulit.
Berikut ini adalah resep bubur kacang hijau simple yang mudah dibuat dan tidak memerlukan banyak waktu:
Resep Bubur Kacang Hijau Simple
Bahan-bahan
250 gram kacang hijau, cuci bersih dan rendam selama 30 menit
600 ml air
1 lembar daun pandan
100 gram gula merah, sisir halus
50 gram gula pasir
1/4 sdt garam
600 ml santan kental
Susu kental manis secukupnya (opsional)
Taburan: kacang tanah goreng, keju parut, dan daun pandan (opsional)
Cara Membuat
1. Tiriskan kacang hijau yang telah direndam.
2. Masukkan kacang hijau ke dalam panci bersama air dan daun pandan.
3. Rebus dengan api sedang hingga kacang hijau empuk dan air menyusut.
4. Masukkan gula merah dan gula pasir ke dalam panci bubur kacang hijau.
5. Aduk rata hingga gula larut.
6. Tuangkan santan kental ke dalam panci bubur kacang hijau.
7. Aduk rata dan masak dengan api kecil hingga santan matang dan bubur mengental.
8. Matikan api dan sajikan bubur kacang hijau selagi hangat.
9. Tambahkan susu kental manis, kacang tanah goreng, keju parut, dan daun pandan sebagai pelengkap (opsional).
Nah jadi itulah resep bubur kacang hijau simple yang mudah dibuat dan tidak memerlukan banyak waktu.
Semoga Bermanfaat dan Terima Kasih.
(dbm)