PASUNDAN EKSPRES - Film Korea berjudul Hijacking dikabarkan telah merilis jadwal penayangannya pada bulan Juni mendatang.
Hijacking merupakan film Korea terbaru yang disutradarai oleh Kim Seong Han yang mengisahkan tentang situasi ekstrem dimana sebuah pesawat penuh penumpang dibajak di wilayah udara Korea pada tahun 1971.
Dalam film ini, Yeo Jin Goo membuat transformasi mengejutkan dengan menjadi villain lewat karakter bernama Yong Dae yang berperan sebagai pembajak pesawat.
Adapun Yeo Jin Goo beradu akting dengan aktor senior Ha Jung Woo yang memerankan karakter Tae In, seorang pilot pesawat tempur Angkatan Udara.
Buat kamu yang ingin mengetahui sinopsis dan daftar pemain film Korea ini, simak selengkapnya sinopsis film Hijacking (2024) yang tayang bulan Juni mendatang.
Sinopsis film Hijacking menceritakan situasi ekstrem dan menegangkan ketika sebuah pesawat terbang penuh penumpang dibajak di wilayah udara Korea Selatan pada tahun 1971.
Yong Dae (Yeo Jin Goo), pelaku pembajakan pesawat berasal dari Sokcho, Provinsi Gangwon yang mana memiliki masa lalu cukup kelam.
Ia mendapatkan diskriminasi sebab kakaknya diduga menjadi anggota Tentara Rakyat Korea Utara selama Perang Korea.
Karena mendapatkan tuduhan dan dipenjara tidak adil, Yong Dae berusaha untuk bertemu dengan kakaknya.
Ia menaiki pesawat dan nekat membajak pesawat tersebut untuk bersatu kembali dengan saudaranya di Korea Utara.
Di sisi lain, Tae In (Ha Jung Woo), adalah mantan pilot pesawat tempur Angkatan Udara dengan keterampilan terbang yang sangat baik dan rasa tanggung jawab yang kuat.
Ketika pesawat yang ia terbangkan mengalami pembajakan, Tae In harus menghadapi situasi sulit bersama para anggota krunya, termasuk Kapten Kyu Sik (Sung Dong Il) dan pramugari Ok Soon (Chae Soo Bin).
Film Hijacking dibintangi oleh Yeo Jin Goo, Ha Jung Woo, Sung Dong Il, dan Chae Soo Bin.
Jadwal tayang film Hijacking dikabarkan akan tayang pada 21 Juni 2024 di bioskop Korea Selatan. (inm)