Nasional

Kabar Duka, Wakil Presiden RI ke-9 Hamzah Haz Meninggal Dunia

Kabar Duka, Wakil Presiden RI ke-9 Hamzah Haz Meninggal Dunia

PASUNDAN EKSPRES - Wakil Presiden RI ke-9, Hamzah Haz meninggal dunia pada Rabu, 24 Juli 2024.

Kabar duka ini dikonfirmasi oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Persatuan Pembangunan atau PPP, Arwani Thomafi.

Hamzah Haz meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat dalam usia 84 tahun.

"Innalillahi wainna ilaihi roji’uuun. Telah wafat DR. KH. Hamzah Haz pada jam 09.30 di Klinik Tegalan. Saat ini Almarhum sedang diproses dimandikan utk kemudian disholatkan di Mesjid milik Beliau, Jl Nenas, Bogor," tulis keterangan dari politikus PPP, Syaifullah Tamliha, dikutip dari Disway, Rabu (24/7).

Adapun jenazah saat ini sedang dibawa ke rumah duka yang berlokasi di Jl. Tegalan, Mataraman, Jakarta Timur.

Hamzah Haz merupakan Wakil Presiden RI ke-9 yang mendampingi Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri.

Hamzah Haz menjabat sebagai Wakil Presiden RI pada periode 26 Juli 2001 hingga 20 Oktober 2004.

Sebelumnya, Hamzah Haz pernah menjabat sebagai Menteri Investasi pada era Presiden BJ Habibie serta pernah menjadi Wakil Ketua DPR RI serta Menko Kesra (Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat) era Presiden Abdurrahman Wahid.

Mantan Wapres ke-9 itu juga pernah menjabat sebagai Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 1998-2007. (inm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua