News

14 Program Unggulan Jawara Jimat-Aku Sesuai Visi Pembangunan Indonesia Emas 2045

H Ruhimat-Aceng Kudus (Jimat-Aku)
H Ruhimat-Aceng Kudus (Jimat-Aku)

SUBANG-Paslon H Ruhimat-Aceng Kudus (Jimat-Aku) mencanangkan 14 Program Unggulan Jawara. Dari sisi anggaran, program ini rencananya akan ditopang oleh APBD melalui percepatan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Selain itu, penganggaran program juga akan melibatkan publik dengan mekanisme crowdfunding atau public private partnership. Keduanya merupakan bentuk dari sinergi pentahelix. 

Calon Bupati Subang H Ruhimat mengatakan, program unggulan ini sudah dipastikan in line dengan visi perencanaan pembangunan Indonesia Emas 2045 di pusat dan provinsi. Dengan adanya kesesuaian nomenklatur akan memungkinkan juga sumber pendanaan yang berasal APBN dan APBD Provinsi.

Dalam beberapa kesempatan bertemu dengan masyarakat, H Ruhimat aktif menyampaikan 14 Program Unggulan Jawara. Pertama, Subang Cerdas. Merupakan program beasiswa bagi pemuda-pemudi berprestasi, mendukung generasi muda untuk terus berkembang.

Kedua, Kesehatan Prima. Layanan kesehatan yang peduli, ramah, mandiri, dan adil bagi seluruh warga Subang. Ketiga, UMKM, Koperasi, Ekraf Berdaya. Dukungan modal dan penguatan ekonomi bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah, demi memajukan ekonomi kreatif daerah.
Keempat, Petani Sugih. Program ini untuk menjamin ketersediaan pupuk, bibit, dan pestisida bagi petani untuk mendorong ketahanan pangan.

Kelima,  Program Buruh Berdaya. Program ini untuk meningkatkan daya saing buruh lokal di tengah perkembangan industri.

Keenam, Zero Rupiah. Program yang berusaha untuk membersihkan praktek suap pada proses rotasi mutasi, dan promosi jabatan.

Ketujuh, Sinergi Pentahelix. Jimat-Aku akan melibatkan masyarkarat secara aktif sebagai subjek pembangunan.

Kedelapan, ada program Umroh Gratis. Program ini untuk tahfidz Quran dan juara MTQ nasional asal Subang.

Kemudian kesembilan, program Quran Menggema. Merupakan revitalisasi program Magrib mengaji untuk semua lapisan masyarkat.

Selain itu, kesepuluh ada program Anti Lapar. Merupakan program ketahanan pangan berbasis pedesaan. Kesebelas ada program Relawan Lingkungan Hidup. Partisipasi masyarakat dalam kebersihan kelestarian lingkungan.

Selanjutnya, ada program Subang Mekar. Lewat program ini yakni untuk memaksimalkan upaya pemekaran Subang Utara. Ada juga program Jalan Lecir. Merupakan program peningkatan jalan kabupaten dan poros desa serta Jembatan.

Terakhir ada program Subang Berbudaya. Kepemimpinan Jimat-Aku ingin menjadikan Kabupaten Subang sebagai sentra pengembangan budaya dan seni di Jawa Barat.(ysp)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua