Olahraga

Komentari Laga Persikas vs Bhayangkara Presisi, Tak Permasalahkan Kondisi Lapangan Stadion Persikas Subang

Persikas Subang
Laga pertandingan antara Persikas vs Bhayangkara Presisi FC di Stadion Persikas, Sabtu (14/9). Pertandingan ini berakhir imbang dengan skor 1-1.(Muhammad Faishal/Pasundan Ekspres)

SUBANG-Seri dengan Persikas Subang 1-1, Pemain Bhayangkara Presisi FC Wahyu Subo Seto tidak mau menyalahkan kondisi lapangan Stadion Persikas. Hal tersebut dirinya ungkapkan pada Post Match Conference Pegadaian Liga 2 usai pertandingan Bhayangkara Presisi FC kontra Persikas pada Sabtu (14/9). 

Pelatih Kepala Bhayangkara Presisi FC Hanim Sugiarto mengatakan laga kontra Persikas tersebut sangat menguras tenaga. 

"Pertandingan yang menguras energi, secara hasil di luar target kita karena kita ingin menciptakan konsistensi sepanjang musim ini, tetapi ternyata masih gagal," ucapnya. 

Meskipun gagal meraih kemenangan dengan materi pemain bertabur bintang, tetapi dirinya bersyukur timnya masih bisa meraih poin di kandang lawan. 

"Namun 1 poin di pertandingan away pertama di Liga 2 ini kami pikir merupakan hasil yang cukup positif untuk menghadapi pertandingan hari Kamis mendatang," ucapnya. 

Ia kembali memyoroti masalah penyelesaian akhir timnya pada pertandingan kali ini. Hal tersebut dirinya pastikan akan kembali dievaluasi dalam persiapan menghadapi PSIM Yogyakarta pada Kamis (19/9) di Stadion Tri Sanja Tegal. 

"Sejak pertandingan pertama kami mengevaluasi soal finishing dan sama seperti yang terjadi pada pertandingan kali ini. Ini menjadi catatan penting bagi kami dan menjadi evaluasi pada saat sesi latihan di Jakarta nanti," ucapnya. 

Pemain Bhayangkara Presisi FC Wahyu Subo Seto berterima kasih atas kerja keras semua anggota tim, dirinya bersyukur tidak kalah di kandang Singa Subang. 
"Sebelumnya saya ucapkan terima kasih kepada staff pelatih dan rekan-rekan saya yang sudah berjuang di Subang. Untuk hasil kita patut syukuri karena tidak kalah di kandang lawan," ucapnya. 
Wahyu mengatakan para pemain akan memperbaiki kekurangan yang ada dalam pertandingan tersebut sehingga bisa tampil lebih baik lagi di laga selanjutnya. 

"Ke depannya Insya Allah kita akan memperbaiki apa yang kurang dari kita dan semoga lebih baik lagi," ucapnya. 

Dirinya juga merespon banyaknya peluang untuk Bhayangkara Presisi FC yang terbuang sia-sia. Menurutnya hal tersebut dikarenakan pemain kurang berkonsentrasi. Meskipun kondisi lapangan baginya bermasalah tapi ia tidak mau mempermaslaahkan itu. 

"Mungkin pemain kurang konsentrasi dan kurang memanfaatkan peluang. Saya tidak mau menyalahkan kondisi lapangan karena Persikas bermain di sini juga. Tapi menurut saya lapangan memang kurang baik," ucapnya.(fsh/ysp) 

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua