PURWAKARTA-Jajaran Ketua dan Pengurus Forum Komunikasi Sekolah Dasar Swasta (Fokusdas) periode 2024-2027 resmi dilantik, Senin (14/10).
Bertempat di Yokasawah Cafe, Jl. Kolonel Rahmat, Desa Citalang, Kecamatan/Kabupaten Purwakarta, pelantikan tersebut dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta yang diwakili Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Ervin Aulia Rahman.
Dalam sambutannya, Ervin mengucapkan selamat kepada kepengurusan Fokusdas yang baru dan berharap Fokusdas bisa lebih bersinergi lagi dengan Dinas Pendidikan.
"Kami sangat mengapresiasi keberadaan Fokusdas. Harapannya, sekolah-sekolah swasta dengan berbagai program khasnya ini tetap support dan menjalankan program Dinas Pendidikan," kata Ervin.
Sementara itu, usai dilantik, Ketua Fokusdas Asep Nurhuda langsung menggelar rapat kerja, di mana tiap-tiap divisi mempresentasikan program kerjanya masing-masing. Fokusdas memiliki empat divisi, keempatnya adalah kelembagaan, kesiswaan, kurikulum dan humas.
"Tiap-tiap divisi dibatasi dua sampai tiga program kerja saja agar lebih efektif dan efisien serta programnya bisa berjalan dengan baik dan serius dikerjakan," ujar Asep.
Untuk divisi kelembagaan, kata Asep, program kerjanya terkait akreditasi dan kebijakan Dinas Pendidikan. Sementara dari divisi kurikulum, terkait in house training (IHT) atau webinar tentang kebijakan nasional maupun peningkatan kompetensi guru sehingga lebih baik dan sejahtera.
"Divisi Kesiswaan programnya kemah bersama untuk meningkatkan kebersamaan antara siswa-siswi swasta. Ada juga jalan sehat yang diikuti lebih dari 6.000 siswa SD swasta plus bazar yang melibatkan para pelaku UMKM," ucapnya.
Adapun divisi humas, kata Asep, terkait penggunaan media sosial khusus Fokusdas di berbagai platform. Untuk awalan akan dibuat akun Instagram Fokusdas terlebih dahulu. "Ada juga program santunan untuk guru-guru di daerah yang belum sejahtera," katanya.
Kegiatan pelantikan dan rapat kerja, lanjut Asep, ditutup dengan kesepakatan bersama terkait program masing-masing divisi dan disepakati pula kumpulan rutin, baik secara daring maupun luring.
Senada disampaikan Sekjen Fokusdas yang juga Ketua Panita Kegiatan Ade Syarifudin. Disebutkannya, ketua maupun jajaran pengurus Fokusdas periode 2024-2027 dilantik oleh Dewan Pembina Fokusdas.
"Fokusdas ini merupakan organisasi tunggal, tidak ada hirarkinya ke provinsi atau pun pusat. Sehingga pelantikannya dilakukan oleh Dewan Pembina," kata Ade.
Dirinya pun mengapresiasi para anggota yang hadir dalam kegiatan tersebut. Di data Fokusdas tercatat ada 42 SD swasta, adapun yang hadir sebanyak 33 kepala SD swasta.
"Alhamdulillah, ini menegaskan tanggapan dari teman-teman kepala sekolah sangat positif atas keberadaan Fokusdas. Terlebih, yang tidak hadir pun memberikan kabar dan dikarenakan alasan yang memang tidak bisa ditinggalkan," ujar Ade.
Sebelumnya diberitakan, Asep Nurhuda terpilih sebagai Ketua Forum Komunikasi Sekolah Dasar Swasta (Fokusdas) dalam Musyawarah Besar (Mubes) Fokusdas Ke-II Tahun 2024 yang digelar di Kampus SD Labschool UPI Purwakarta, Selasa (13/8) lalu.
Asep yang menjadi suksesor Lia Yulindaria, Ketua Fokusdas sebelumnya, terpilih secara aklamasi usai kandidat lainnya, Ade Syarifudin memutuskan mundur dari pencalonan.(add)