Daerah

Kecamatan Tambakdahan Gelar Berbagai Lomba Semarak Kemerdekaan

Kecamatan Tambakdahan

SUBANG-Menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Kecamatan Tambakdahan mengadakan berbagai kegiatan lomba yang bertujuan menginspirasi dan membangkitkan rasa nasionalisme warga. 

Camat Tambakdahan, Irwan Nirwana menyatakan, kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang telah diraih dan sebagai upaya mengisi serta mewarisi semangat perjuangan para pahlawan.

"Kegiatan ini tidak hanya sekadar lomba, tetapi juga sarana untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga dan meningkatkan rasa cinta tanah air," ujar Irwan Nirwana.

Dengan berbagai kegiatan ini, Irwan berharap seluruh warga dapat merasakan semangat kemerdekaan dan terlibat aktif dalam memeriahkan peringatan HUT RI ke-79.

"Tentunya, kita semua harus bisa mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat bagi masyarakat. Semangat perjuangan para pahlawan harus kita warisi dan implementasikan dalam kehidupan sehari-hari," ungkapnya.

Dia mengatakan, semangat kebersamaan dan antusiasme warga dalam menyambut peringatan kemerdekaan ini diharapkan dapat terus terjaga dan ditingkatkan di tahun-tahun mendatang.

Kegiatan lomba di Kecamatan Tambakdahan sudah berlangsung sejak 1 hingga 17 Agustus 2024 dengan berbagai kegiatan.

Mulai dari lomba kebersihan masjid, lomba geter hati, lomba mewarnai, turnamen voli, turnamen bulu tangkis, lomba pelafalan UUD 1945, lomba musara mayat, gerak jalan, gebyar senam sehat, lomba PBBLinmas, hiburan dan gebyar sisingaan.(cdp/ysp)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua