Daerah

Bertepatan Hari Pers Nasional, LAZ Assyifa Peduli dan Pasundan Ekspres Sepakati Kolaborasi Program Kemitraan Zakat

SUBANG-Bertepatan dengan Hari Pers Nasional, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Assyifa Peduli berkolaborasi dengan media Pasundan Ekspres dalam program kemitraan zakat. 

Kolaborasi ini berupa kegiatan penggalangan donasi dan pendayagunaan dana Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf (Ziswaf). 
 
Kolaborasi tersebut ditandai dengan penandatanganan dokumen kerja sama oleh kedua pihak yang dilakukan pada Jumat (9/2/2024) di Graha Pena Pasundan Ekspres. 
 
Kolaborasi ini diawali dengan niat baik dari kedua pihak untuk memfasilitasi masyarakat untuk  zakat, infak,sedekah dan wakaf, yang kemudian diberikan kepada masyarakat yang berhak menerima bantuan. 
 
Perwakilan dari LAZ Assyifa Peduli, Wahyu Saepudin meyakini Pasundan Ekspres dapat menjadi mitra yang baik. Pasundan Ekspres sebagai mitra Assyifa Peduli, nanti dapat melakukan aktivitas penghimpunan dana zakat sekaligus pendayagunaan dana tersebut. 
 
Tak kalah pentingnya, Assyifa Peduli juga berharap Pasundan Ekspres yang saat ini memiliki media cetak, online dan media sosial dapat mengedukasi masyarakat pentingnya zakat, infaq, sedekah dan wakaf. 
 
Wahyu menyebut, selama program ini berjalan ke depan akan banyak kegiatan sosial yang dilakukan secara kolaborasi antara Assyifa Peduli dan Pasundan Ekspres. 
 
GM Pasundan Ekspres, Sutarjono Bayu Aji menyambut baik kerja sama ini. Menurutnya, kerja sama ini merupakan kesempatan untuk berbuat baik dan bermanfaat bagi masyarakat. 
 
Dia menyampaikan apresiasi kepada LAZ Assyifa Peduli yang telah menggandeng Pasundan Ekspres dalam kegiatan penggalangan donasi dan pendayagunaan dana Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf (Ziswaf).(yrf/ysp) 
Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua