PASUNDAN EKSPRES - Simak selengkapnya jadwal India Open 2025 Jumat, 17 Januari 2025 yang merupakan pertandingan babak perempat final.
Turnamen India Open 2025 hingga kini masih berlanjut dan telah memasuki hari keempat pertandingan yang semakin dekat menuju babak final.
Sebagai informasi, India Open 2025 merupakan turnamen BWF Super 750 yang digelar pada 14 -19 Januari 2025 di New Delhi, India.
Berdasarkan hasil babak 16 besar pada Kamis (16/1), sebanyak 4 wakil Indonesia bermain, namun hanya 2 wakil Indonesia yang melangkah ke babak selanjutnya.
Sayangnya, pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal meraih kemenangan setelah kalah melawan wakil Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh dengan skor 22-24, 21-16, 16-21.
Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti sebagai pasangan ganda campuran baru harus terhenti langkahnya di babak 16 besar setelah kalah melawan Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin dengan skor 19-21, 16-21.
Hari ini (17/10), dua wakil Indonesia yakni Jonatan Christie dan Gregoria Mariska Tunjung harus berjuang keras di babak perempat final untuk merebut tiket ke babak semifinal.
Gregoria menjadi wakil Indonesia pertama yang bertanding melawan tuan rumah, Pusarla V. Sindhu di court 1 match ke-7.
Sementara Jonatan akan menghadapi Lin Chun Yi di court 1 match ke-10 di babak perempat final ini.
Untuk mengetahui jadwal pertandingan wakil Indonesia hari ini, simak selengkapnya jadwal India Open 2025 Jumat, 17 Januari 2025.
Jadwal India Open 2025 Jumat, 17 Januari 2025
Court 1
Gregoria Mariska Tunjung vs Pusarla V. Sindhu
Jonatan Christie vs Lin Chun Yi
Itulah informasi mengenai jadwal India Open 2025 Jumat, 17 Januari 2025. (inm)