SUBANG-Assyifa Peduli bersama Badan Wakaf Assyifa (BAWA) menggelar serangkaian program sosial bertajuk "Ramadhan Berdampak" selama bulan suci Ramadhan 1446 H. Program ini merupakan wujud nyata dari lima pilar utama yayasan, yaitu pendidikan, kesehatan, sosial, dakwah, dan pemberdayaan ekonomi.
Melalui Assyifa Peduli, berbagai inisiatif telah dijalankan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, seperti program Ifthar Bahagia, Bingkisan Ramadhan, Yatim Bahagia, Tebar Zakat Fitrah, Kajian Ramadhan, serta program kemanusiaan untuk Palestina. Sementara itu, BAWA fokus pada program Wakaf Pendidikan, Wakaf Air Bersih, Membangun Gaza Kembali, dan Wakaf Produktif yang bertujuan memberikan manfaat berkelanjutan.
Pada Ramadhan tahun ini, Assyifa Peduli menargetkan 30.741 penerima manfaat, meliputi yatim, dhuafa, keluarga prasejahtera, santri tahfidz, da’i, lansia, pekerja harian, guru ngaji, dan masyarakat umum. Hingga 20 Maret 2025, tercatat 29.046 orang telah menerima manfaat dari berbagai program yang dijalankan.
Rincian Penerima Manfaat Assyifa Peduli:
- Program Ansyithah: 5.423 penerima manfaat
- Bingkisan Ramadhan: 944 penerima manfaat
- Ifthar Bahagia: 16.486 penerima manfaat
- Kado Da’i dan Guru Ngaji: 2.568 penerima manfaat
- Ramadhan Palestina: 1.000 penerima manfaat
- Sarana Ibadah: 100 penerima manfaat
- Tarhib Ramadhan: 1.200 penerima manfaat
- Yatim Bahagia: 958 penerima manfaat
- Zakat Fitrah: 367 penerima manfaat
Ikhsan Nuryamin, S.Kom., Kepala Program LAZ Assyifa Peduli, menyatakan bahwa program ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan wawasan keislaman. "Kami ingin berbagi kebahagiaan dan keberkahan Ramadhan dengan sebanyak mungkin masyarakat. Kami mengajak semua untuk berpartisipasi dalam ‘Ramadhan Berdampak’ dan program berkelanjutan lainnya. Donasi dapat disalurkan melalui www.aksipeduli.id," ujarnya.
Kontribusi Badan Wakaf Assyifa (BAWA)
BAWA juga turut serta dalam menyemarakkan Ramadhan dengan program Wakaf Pendidikan, Wakaf Air Bersih, Wakaf Produktif, dan Membangun Gaza Kembali. Hingga 20 Maret 2025, program BAWA telah menjangkau 4.673 penerima manfaat di 38 titik penyaluran di 4 provinsi.
Rincian Penerima Manfaat BAWA
- Ifthar dan Sahur Ceria: 1.715 penerima manfaat
- Wakaf Prasarana Masjid: 13 masjid / 1.520 jamaah
- Dai Qur’an untuk Negeri: 108 penerima manfaat
- Al-Qur’an untuk Negeri: 1.014 penerima manfaat
- Layanan Kesehatan: 20 penerima manfaat
- Pangan Berkah: 88 penerima manfaat
- Edukasi Wakaf: 200 orang
Eli Sumarni, Kepala Program BAWA, menegaskan bahwa program ini dirancang untuk menciptakan dampak jangka panjang. "Wakaf menjadi solusi bagi berbagai permasalahan sosial dan ekonomi. Dengan berwakaf, kita tidak hanya membantu sesama, tetapi juga menanam kebaikan yang pahalanya terus mengalir. Mari bergabung melalui www.gojariah.org," ajaknya.
Kepedulian terhadap Palestina
Selain program dalam negeri, Assyifa Peduli dan BAWA juga menunjukkan kepedulian terhadap Palestina melalui program "Ramadhan di Palestina" dan "Membangun Gaza Kembali". Assyifa Peduli menyalurkan bantuan ifthar dan bingkisan hari raya, sementara BAWA berkomitmen membangun kembali Gaza, termasuk rumah sakit dan masjid.
Program "Ramadhan Berdampak" ini menjadi bukti nyata bagaimana kepedulian dapat diwujudkan dalam aksi nyata. Dengan dukungan masyarakat, diharapkan lebih banyak penerima manfaat yang dapat merasakan keberkahan Ramadhan.
Informasi Donasi
- www.aksipeduli.id (untuk donasi sosial dan kemanusiaan)
- www.gojariah.org (untuk wakaf produktif dan pembangunan Gaza)
Mari bersama-sama menebar kebaikan dan menjadikan Ramadhan kali ini lebih berdampak bagi sesama!(hdi)