PASUNDAN EKSPRES-Jumat (3/5), Lapangan Apel Mapolres Subang menjadi saksi serah terima jabatan yang dipimpin oleh Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu.
Sejumlah Pejabat Jajaran Utama (PJU) Polres Subang dan Kapolsek menerima jabatan baru dalam acara tersebut.
Pergantian jabatan melibatkan posisi penting seperti Kabag Ops, Kasat Intelkam, dan Kapolsek di beberapa wilayah.
Tidak hanya itu, ada juga yang menerima kenaikan pangkat, dari AIPTU ke IPDA, dan ASN dari Golongan III A ke Golongan III B, seperti yang diterima oleh IPDA Adang Supriatna, IPDA H Rastim, dan Pendatu Ricka Rosita Sari.
Dia menjelaskan, bahwa mutasi ini adalah bagian dari dinamika organisasi dalam Polri untuk penyegaran suasana dan pengalaman baru bagi pejabat.
“Kenaikan pangkat adalah penghargaan atas prestasi dan pengabdian, bukan sekadar sarana kesejahteraan,” jelasnya.
Selain itu, ada juga pergeseran di internal Polres Subang, termasuk pensiunnya AKBP Undang Sudrajat, dan penunjukan Kompol Yayah Rokayah sebagai Analis Bidang SDM Polres Subang.
“Saya berpesan, pejabat baru untuk menjalankan tugas dengan baik, menyesuaikan diri dengan lingkungan baru, serta mengidentifikasi permasalahan yang harus segera ditangani,” tuturnya.
Dalam acara tersebut tak lupa seluruh anggota Polres Subang menyampaikan terima kasih atas pengabdian pejabat yang pindah dan mengucapkan selamat jalan serta sukses di tempat yang baru. (cdp)