SUBANG-Penjabat Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.Cd, didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, H. Asep Nuroni, S.Sos., M.Si, melantik secara langsung Direktur Bidang Teknik Perumda Air Minum Tirta Rangga Kabupaten Subang, bertempat di Kantor Perumda Tirta Rangga, Senin (30/09/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Subang, H. Nurudin, S.Sos., M.Si, membacakan surat keputusan Bupati Subang yang menetapkan Nana Ruhana, ST sebagai Direktur Bidang Teknik Perumda Air Minum Tirta Rangga Kabupaten Subang untuk periode 2024-2029.
Selanjutnya, Penjabat Bupati Subang secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Direktur Bidang Teknik Perumda Air Minum Tirta Rangga Kabupaten Subang.
Dalam sambutannya, Dr. Imran mengucapkan selamat kepada Direktur yang baru dilantik karena berhasil melalui berbagai proses seleksi yang ketat.
"Selamat kepada direktur yang terpilih melalui proses panjang, mulai dari seleksi terbuka hingga pelantikan hari ini. Proses seleksi dilakukan secara objektif, jadi yang terpilih adalah hasil dari seleksi, bukan penunjuka," katanya.
Dr. Imran berharap Dirtek yang baru segera berkonsolidasi, mengingat masih banyak pekerjaan rumah (PR) Perumda Tirta Rangga, terutama dalam pemenuhan air minum bagi masyarakat dan industri di Subang.
"Saya minta Dirtek yang baru untuk segera berkonsolidasi dengan karyawan. Pengembangan Perumda sangat penting di tengah situasi Subang saat ini, dan kita belum bisa memenuhi kebutuhan air minum," bebernya.
Terkait peluang yang ada, Dr. Imran menekankan pentingnya Perumda Tirta Rangga untuk bergerak cepat agar tidak tertinggal dari perusahaan air minum lainnya.
"Kita harus melompat jika ingin bersaing. Jangan sampai tertinggal, nanti hanya menonton," katanya.
Dr. Imran juga mengharapkan seluruh BUMD Kabupaten Subang, termasuk Perumda Tirta Rangga, menjadi perusahaan profesional dengan melakukan rekrutmen pegawai yang terbuka.
"Kepada Dewas dan Direksi Perumda, saya ingin menjadikan perusahaan daerah yang profesional, tidak hanya menyumbang PAD, tetapi juga mengelola karyawan dengan baik," ujarnya.
Ia berpesan agar seluruh pegawai Perumda Tirta Rangga menjaga kekompakan dan menjadi lincah dalam mencari peluang.
"Perusahaan harus aktif mencari pasar. Jika hanya bergantung pada pemerintah, itu tidak akan berhasil. Yang terpilih ini adalah bagian dari tim, jadi harus saling mendukung. Semoga perusahaan ini terus berkembang dan memberi manfaat bagi masyarakat Kabupaten Subang," tutup Dr. Imran.