Daerah

Pedagang Pasar Pujasera Tuntut Calon Bupati, Perbaikan Fasilitas hingga Kesejahteraan

Pasar Pujasera Subang
Pedagang Pasar Pujasera Subang sampaikan aspirasi meminta kesejahteraan pedagang terkait pembangunan Mall kepada Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati 2024-2029.(Zaenal Abidin/Pasundan Ekspres)

SUBANG-Menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Subang periode 2024-2029, para pedagang Pasar Pujasera Subang menyuarakan aspirasi mereka kepada para calon pemimpin daerah terpilih nanti.

Salah seorang pedagang Ikan dan Servis, Yulis, yang sudah berdagang selama lebih dari 20 tahun di Pasar Pujasera, meminta perhatian kesejahteraan khusus pada sektor perdagangan kecil, terutama terkait masalah pembangunan mall. "Saat ini kami butuh perhatian dan kesejahteraan dari pemerintah, terutama terkait perbaikan fasilitas pasar dan butuh kejelasan relokasi untuk para pedagang  jika akan dilakukan pembangunan mall," ungkapnya kepada Pasundan Ekspres.

Dirinya mengatakan bahwa salah satu hal krusial yang dihadapi para pedagang adalah sewa lapak yang semakin tinggi tanpa diimbangi dengan perbaikan fasilitas pasar. Beberapa pedagang juga mengeluhkan kondisi pasar yang kurang memadai, mulai dari atap bocor pada saat musim hujan. "Kami harap ada kebijakan yang lebih berpihak kepada pedagang kecil. Seperti halnya akan dibangun Mall kita tidak menolak, tetapi kita hanya meminta kesejahteraan," ujarnya.

Harapan kesejahteraan ini tidak hanya datang dari Yulis, tetapi juga dari beberapa pedagang lainnya. Seperti Nurhasanah pedagang Hijab berharap bupati dan wakil bupati yang baru terpilih nanti dapat membuat program yang mendukung kesejahteraan pedagang lokal.
 
Dirinya menambahkan, dalam hal tersebut mendapatkan adanya dukungan dari atas supaya berdagang aman, nyaman, dan terkendali dengan hal terkait masalah mall yang akan dibangun saat ini. "Semoga bupati dan wakil bupati terpilih nanti dapat memberikan perhatian lebih terhdap kami. Jadi janganangan hanya fokus pada pembangunan besar, tetapi juga perhatikan pasar tradisional dan pedagang kecil. Kami ingin ada kesejahteraan yang merata," harap Yulis, pedagang di Pasar Pujasera.(znl/sep)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua