SUBANG-Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Maulid Nabi Muhammad SAW yang berlangsung di Pondok Pesantren Al-Islah, Compreng, pada Senin (16/9), menjadi ajang penting untuk deklarasi dukungan politik terhadap pasangan H. Ruhimat (Kang Jimat) dan H. Aceng Kudus dalam Pilkada Subang 2024.
Acara ini dihadiri langsung oleh Kang Jimat dan H. Aceng Kudus, serta sejumlah tokoh masyarakat, termasuk Bos Urip, pembina Forum Komunikasi Santri dan Alumni Pondok Pesantren Se-Kabupaten Subang.
Dalam kesempatan tersebut, Pembina Forum Komunikasi Santri, Bos Urip, menyatakan bahwa Forum Komunikasi Santri siap bergerak mendukung kepemimpinan Kang Jimat dan H. Aceng Kudus di periode kedua mereka. Ia menegaskan bahwa dukungan ini sejalan dengan doa serta harapan para kyai dan santri di Kabupaten Subang. "Berkat doa dan dukungan dari para kyai, kami memiliki tujuan yang sama, yaitu mendukung dan mendoakan agar Bapak H. Ruhimat dan H. Aceng Kudus dapat kembali memimpin Subang," kata Bos Urip.
Ia juga menyatakan komitmennya untuk terus menggerakkan kekuatan politik dari kalangan santri guna memenangkan pasangan tersebut.
"Atas nama pembina Forum Komunikasi Santri, kami akan terus melakukan gebyar politik bersama kaum santri untuk menyambut Subang Jilid 2 Jawara," lanjutnya.
Sahri Mulyana, Ketua Forum Komunikasi Santri dan Alumni Ponpes Se-Kabupaten Subang, juga menegaskan forum tersebut akan menjadi garda terdepan dalam mendukung pasangan H. Ruhimat dan H. Aceng Kudus untuk Pilkada mendatang. "Kami tegak lurus mendukung beliau dan siap mendeklarasikan dukungan sekarang juga," ujar Sahri dengan penuh semangat.
KH Ushfuri Anshor, pimpinan Ponpes Al-Islah, mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya acara tersebut. Ia berharap agar segala rencana terkait pembangunan pesantren dapat terwujud, khususnya dengan bantuan dari Bos Urip. "Alhamdulillah, Insya Allah akan ada pembangunan di pesantren ini yang dibantu oleh Bos Urip," tuturnya.
Kang Jimat juga turut menyampaikan visinya ke depan, termasuk rencana untuk mendorong Peraturan Daerah (Perda) Maghrib Mengaji yang bertujuan meningkatkan moral generasi muda Subang. "Pondok Pesantren ini adalah penopang utama untuk peningkatan moral di Subang," tambahnya. Selain itu, Kang Jimat berjanji untuk memberikan 10 kuota umroh kepada para tahfidz Al-Qur’an di pondok pesantren tersebut sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka.(hdi/sep)