Daerah

Penghitungan Suara di Kecamatan Berlangsung Tiga Hari, Lakukan Secara Teliti Sebelum ke KPU Kabupaten Subang

CINDY DESITA PUTRI/PASUNDAN EKSPRES PLENO: PPK Pamanukan menggelar rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu di Graha Desa Pamanukan, Minggu (18/2).

SUBANG-Pelaksanaan rekapitulasi hasil penghitungan suara pada Pemilu 2024 dilakukan secara berjenjang. Setelah di tingkat TPS, kemudian akan dilanjutkan di tingkat kecamatan, kabupaten/kota, provinsi dan nasional. 

Saat ini, proses tersebut berada di tingkat kecamatan. Salah satunya, PPK Pamanukan yang menggelar rapat pleno terbuka Pemilu 2024 di Graha Desa Pamanukan, Minggu (18/2) yang dihadiri oleh Camat Pamanukan, TNI-Polri dan para saksi. 

Anggota PPK Pamanukan, Husin menyampaikan rapat pleno tersebut akan berlangsung selama tiga hari terhitung mulai Minggu 18 Februari hingga Selasa 20 Februari 2024. 

"Rapat pleno ini kemungkinan berlangsung tiga hari karena kami harus benar-benar teliti melakukan rekapitulasi pemungutan suara sebelum diserahkan ke KPU Subang," ujarnya kepada Pasundan Ekspres.

Dia menyebut, dari total 8 desa yang ada di Kecamatan Pamanukan baru 2 desa saja yang rekapitulasi hasil penghitungan suaranya sudah selesai. 

"Saat ini baru ada dua desa yaitu Desa Pamanukan Hilir dan desa Mulyasari. Itu juga baru Pilpres saja, untuk rekapitulasi DPD, DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten belum selesai ini sedang proses," terangnya. 

Untuk jumlah perolehan suara, kata Husin, pihaknya belum bisa menyampaikan secara gamblang karena rapat pleno masih terus berlangsung. Pihaknya akan menyampaikan jika rapat pleno sudah benar-benar selesai. 

"Untuk perolehan suara kami belum bisa menyampaikan, karena ini msih proses dan desa-desa lain juga belum selesai rekapitulasinya. Setelah selesai semua pasti kami akan menyampaikan," kata Husin. 

Dia menjelaskan, dalam rapat tersebut tentunya disaksikan oleh perwakilan masing-masing partai politik 1 orang, staf pengawas 2 orang, pengawas kecamatan 1 orang dan pengawas desa 1 orang. 

Adapun perwakilan partai politik yang hadir dan menyaksikan diantaranya PDI Perjuangan, Golkar, PPP, PAN, Demokrat, PKB, Gerindra, PKS, PSI, dan Partai Buruh.(cdp/ysp) 

Tag :

Berita Terkait