Daerah

Let's Eat Go Coffee Shop Usung Konsep Homey, Tersedia Aneka Makanan dan Minuman

Let's Eat Go Coffee Shop
Let's Eat Go berlokasi strategis di pusat kota dan menawarkan suasana nyaman yang mirip dengan suasana rumah, menjadikannya tempat yang sempurna untuk bersantai.(Zaenal Abidin/Pasundan Ekspres)

SUBANG-Sebuah coffe shop baru yang mengusung konsep "Homey" telah resmi kembali hadir di Subang dengan nama "Let's Eat Go". Coffe shop ini berlokasi strategis di pusat kota dan menawarkan suasana nyaman yang mirip dengan suasana rumah, menjadikannya tempat yang sempurna untuk bersantai. Coffee shop Let's Eat Go merancang konsep dengan interior yang hangat dan ramah, lengkap dengan perabotan kayu, rumput sintetis, dan dekorasi yang mengundang perasaan nostalgia.

Owner Let's Eat Go sekaligus lulusan S2 Widyatama, Sabila Naila Naja menyampaikan tujuan merancang konsep ini adalah untuk menciptakan lingkungan. Dimana pengunjung merasa seperti berada di rumah sendiri, baik saat bersantai sendirian maupun berkumpul dengan teman dan keluarga. "Let's Eat Go ini sudah berdiri sejak Covid-19 pada tahun 2020, dengan pertama kali dikenal itu dengan makanannya yang viral dan menjadi ciri khas tersendiri hingga dicari banyak orang yaitu Cibas (Cireng dan Baso)," ungkapnya. 

"Dari Cibas sendiri kita buat dengan bumbu dan rasa yang berbeda karena dibuat seperti bumbu seblak namun isinya bukan seblak. Jadi Cibas sendiri ini menjadi menu favorit dikalangan anak muda," lanjutnya. 

Selain Cibas makanan yang lain pun tersedia mulai dari spaghetti, nasi panggang ayam, nasi panggang cumi, nasi panggang tongkol, dan masih banyak yang lainnya. Tidak hanya makanan, disini juga menyediakan minuman yang segar dan fresh seperti lemon tea dan blackcurrant. 

Sabila menjelaskan, bahwa makanan ini adalah makanan unik dan beda dari yang lain, tapi dengan tekstur rasa dan memiliki kualitas nya yang bagus dengan harga yang murah. "Bisa dibilang Let's GO sendiri itu satu naungan dengan 3 usaha yang berbeda, tetapi yang menjadi ciri khas sendiri tetap caffe shop Let's Eat Go. Usaha yang lainnya itu bernama liwet by Let's Go ini khusus liwet dan makanan Sunda, terakhir ada produk Sista Sisticks ini berbeda karena bisa ditambahkan toping Chili oil," ucapnya. 

Sabila menambahkan, jika melihat bisnis ini di Subang cukup menjanjikan. Untuk kedepannya, walaupun masih merintis dan mencari makanan yang berbeda atau yang belum pernah ada di Subang ini. 

Jadi disini ada berbagai menu yang bisa Anda bisa nikmati dan cicipi mulai dari makanan ringan, makanan berat, dan berbagai minuman. Yang harganya pun sangat terjangkau, mulai dari Rp.15.000 hingga Rp. 20.000 Anda bisa menikmati menu yang tersedia.

Bagi Anda yang berminat datang ke Let's Eat Go bisa datang ke alamat Gg. Haji Gg. Sulaeman 2 No.777, Karanganyar, Subang, yang dibuka dari hari Senin sampai Minggu mulai dari pukul 06.30 sampai 20.00.(znl/sep)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua