Film

Sinopsis Your Taste, Drama Go Min Si dan Kang Ha Neul

Sinopsis Your Taste, Drama Go Min Si dan Kang Ha Neul
Sinopsis Your Taste, Drama Go Min Si dan Kang Ha Neul (dok.Berbagai Sumber)

PASUNDAN EKSPRES -  Go Min Si dan Kang Ha Neul akan beradu akting sebagai pasangan dalam drama Korea terbaru Your Taste.
 
Drama tersebut merupakan garapan sutradara Park Dan Hee yang sebelumnya sukses memproduksi Weak Hero Class 1 (2022).

Bekerja sama dengan penulis naskah Jung Soo Yeon, berikut sinopsis drama Your Taste yang dibintangi Go Min Si dan Kang Ha Neul.

BACA JUGA:Segera Tayang di Bioskop Indonesia, Ini Sinopsis Sana: Let Me Hear

Sinopsis 

Drama Your Taste akan mengikuti kisah tentang karakter bernama 
Han Beom Woo (Kang Ha Neul) yang merupakan penerus perusahaan makanan besar dan mengelola restoran mewah di Seoul. Namun, Beom Woo tidak tertarik dengan rasa. 

Sementara itu, Mo Yeon Joo ( Go Min Si ) adalah seorang koki, yang tergila-gila dengan rasa.Yeon Joo mengelola restoran satu meja, tanpa papan nama, di sudut terpencil sebuah provinsi. 

Han Beom Woo dan Mo Yeon Joo yang sama sekali berbeda satu sama lain dalam semua aspek kehidupan mereka, entah bagaimana mulai menjalankan restoran kecil di Jeonju. Melakukan hal itu, mereka tumbuh bersama dan juga saling jatuh cinta.

BACA JUGA:Sinopsis Outside (2024), Film Zombie Pertama asal Filipina yang Tayang di Netflix

Daftar pemain 

Kang Ha Neul  (Han Beom Woo)
Go Min Si (Mo Yeon Joo)
Kim Shin Rok (Jin Myeong Sook)
Yoo Su Bin (Shin Chun Seung)

BACA JUGA:Fakta Serial Pride and Prejudice, Bakal Digarap Netflix?

Jadwal tayang 

Drama Your Taste menandakan comeback akting terbaru Go Min Si yang sebelumnya sukses menuai pujian di drama The Frog. 

Sementara Kang Ha Neul akan disibukkan dengan promosi Squid Game 2 karena terlibat peran penting di dalamnya.  

Jika sesuai rencana, drama Your Taste yang dibintangi Go Min Si dan Kang Ha Neul rencananya kaan tayang pada tahun 2025 mendatang. (nym) 

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua