Spesifikasi Lengkap MacBook Air M4, Segini Harganya

MacBook Air M4. (Foto: Apple)
MacBook Air M4 tetap mempertahankan desain khas pendahulunya dengan bodi aluminium unibody yang ramping dan ringan. Perangkat ini tersedia dalam dua pilihan ukuran, yaitu 13,6 inci dan 15,3 inci.
Kini, Apple juga menghadirkan opsi warna baru, biru langit, yang melengkapi pilihan warna sebelumnya. Desainnya tampak semakin menarik dan memukau.
"Biru langit yang elegan menciptakan efek gradasi dinamis saat terkena pantulan cahaya. Warna baru ini bergabung dengan midnight, starlight, dan silver untuk melengkapi varian MacBook Air yang menawan. Setiap pilihan warna, termasuk biru langit, hadir dengan kabel pengisi daya MagSafe yang senada," tulis Apple dalam pernyataan resminya.
Chip M4 yang digunakan menawarkan CPU 10-inti yang bertenaga, GPU hingga 10-inti, serta dukungan memori terpadu hingga 32GB. Dengan spesifikasi ini, MacBook Air M4 diklaim dua kali lebih cepat dibanding model yang menggunakan chip M1.
Apple juga menyebut bahwa dibandingkan MacBook Air berbasis Intel tercepat, model M4 mampu memberikan performa hingga 23 kali lebih cepat. Berkat Neural Engine yang canggih, MacBook Air M4 mampu mempercepat tugas berbasis AI hingga tiga kali lebih cepat dibanding model M1.
Kamera Center Stage 12MP menjanjikan kualitas video lebih baik dengan kemampuan mempertahankan pengguna tetap berada di tengah frame meskipun bergerak. Kamera ini juga mendukung fitur Desk View, yang memungkinkan pengguna untuk menampilkan tampilan atas meja mereka secara bersamaan.
MacBook Air hadir dengan layar Liquid Retina yang memiliki tingkat kecerahan hingga 500 nit, mendukung 1 miliar warna, dan memiliki resolusi hingga dua kali lipat dibandingkan laptop PC sekelasnya. Tampilan visual yang dihasilkan sangat tajam dengan detail luar biasa serta teks yang jelas. Selain itu, MacBook Air kini juga mendukung hingga dua layar eksternal 6K.
Harga MacBook Air M4
MacBook Air M4 dipastikan akan segera tersedia di Indonesia. Sementara itu, di beberapa negara lain, perangkat ini sudah dapat dipesan dengan jadwal rilis resmi pada 12 Maret mendatang.
MacBook Air tersedia dalam empat pilihan warna: Midnight, Starlight, Silver, dan warna baru Sky Blue. Dengan peningkatan spesifikasi, laptop ini dijual dengan harga lebih terjangkau dibanding pendahulunya.
MacBook Air 13 inci (Chip M4)
• 16GB + 256GB, CPU 10-Core, GPU 8-Core - USD 999 atau Rp 16.283.700
• 16GB + 512GB, CPU 10-Core, GPU 10-Core - USD 1.199 atau Rp 19.543.700
• 24GB + 512GB, CPU 10-Core, GPU 10-Core - USD 1.399 atau Rp 22.803.700
MacBook Air 15 inci (Chip M4)
• 16GB + 256GB, CPU 10-Core, GPU 10-Core - USD 1.199 atau Rp 19.543.700
• 16GB + 512GB, CPU 10-Core, GPU 10-Core - USD 1.399 atau Rp 22.803.700
• 24GB + 512GB, CPU 10-Core, GPU 10-Core - USD 1.599 atau Rp 26.063.700