Gadget

Fitur Galaxy Watch Ultra, Solusi Sehat dan Produktif

Fitur Galaxy Watch Ultra
Fitur Galaxy Watch Ultra. (Foto: Samsung)

PasundanEkspres - Menyeimbangkan kesehatan, produktivitas, serta hobi olahraga kini menjadi tantangan tersendiri di tengah rutinitas yang padat. Untuk menjawab kebutuhan tersebut, Samsung menghadirkan Galaxy Watch Ultra, sebuah smartwatch inovatif yang dirancang untuk membantu pengguna mencapai keseimbangan hidup secara optimal.

Galaxy Watch Ultra memungkinkan pengguna memaksimalkan kesehatan dan produktivitas dengan mudah,” ujar Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia. “Fitur-fitur seperti HR Zone Alert untuk olahraga dan voice recorder dengan transkripsi teks memudahkan pengguna dalam menjalani aktivitas sehari-hari.”

Berikut adalah beberapa fitur unggulan Galaxy Watch Ultra yang dapat menunjang penggunanya:

HR Zone Alert

Kesadaran akan pentingnya pemantauan detak jantung saat berolahraga semakin meningkat. Galaxy Watch Ultra dilengkapi dengan fitur HR Zone Alert yang secara otomatis memberikan peringatan jika detak jantung pengguna melebihi zona intensitas yang telah ditentukan.

Fitur ini membantu pengguna berolahraga lebih aman, efektif, dan terarah, serta meminimalkan risiko cedera,” jelas Annisa.

Cara menggunakan HR Zone Alert di Galaxy Watch Ultra untuk memantau detak jantung dengan mudah:

1. Pilih menu olahraga yang sedang dilakukan.

2. Masuk ke pengaturan, aktifkan HR Zone, dan pilih zona intensitas olahraga yang diinginkan.

3. Galaxy Watch Ultra akan memberikan notifikasi apabila detak jantung pengguna melampaui zona yang telah ditetapkan.

Thermo Check

Dalam kondisi cuaca yang tidak menentu, penting bagi pengguna untuk memantau suhu tubuh dan lingkungan, terutama saat beraktivitas di luar ruangan. Galaxy Watch Ultra menawarkan fitur Thermo Check yang dapat mengukur suhu tubuh, objek, dan air dengan mudah.

Dengan memantau suhu, pengguna dapat menyesuaikan agenda dan intensitas olahraga untuk menghindari risiko yang tidak diinginkan,” ungkap Annisa.

Langkah-langkah mengukur suhu tubuh, lingkungan, dan air menggunakan Galaxy Watch Ultra:

1. Buka Google Play Store di Galaxy Watch Ultra dan unduh aplikasi Thermo Check.

2. Pilih jenis suhu yang ingin diukur, baik itu suhu tubuh, lingkungan, maupun air.

3. Aktifkan mode One Time (Non-contact measurement) dan pilih menu basic.

4. Lepaskan Galaxy Watch Ultra, lalu biarkan sensor pada bagian bawah layar mendeteksi suhu tubuh atau objek di sekitar pengguna dalam jarak 2 cm.

5. Pilih menu ukur untuk mendapatkan hasil pengukuran suhu yang diinginkan.

Voice Recorder

Untuk individu yang aktif dan produktif, mencatat ide atau merekam percakapan penting adalah kebutuhan yang tak terhindarkan. Galaxy Watch Ultra hadir dengan fitur Voice Recorder yang dilengkapi dengan kemampuan transkripsi dan translasi otomatis.

Fitur speech-to-text memudahkan pengguna dalam mencatat dan mengirim hasil transkrip rekaman ke smartphone Galaxy,” tambah Annisa.

Dengan serangkaian fitur canggih yang ditawarkan, Galaxy Watch Ultra menjadi smartwatch ideal untuk mendukung gaya hidup sehat, produktif, dan seimbang.

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua