5 ponsel Xiaomi Redmi Note 13 Series resmi dirilis di Indonesia, Segini Harganya

ponsel Xiaomi Redmi Note 13 Series resmi dirilis di Indonesia/foto Screenshot via YouTube/Jagat Review
Redmi Note 13 Pro Plus 5G juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung teknologi hypercharging 120 W, memungkinkan pengisian daya hingga 100 persen dalam waktu hanya 19 menit.
Di dalamnya, terdapat chipset MediaTek Dimensity 7200-Ultra, RAM 12 GB, dan memori internal 512 GB. Perangkat ini tersedia dalam dua opsi warna, yakni Midnight Black dan Aurora Purple, dengan harga Rp5,9 juta.
Spesifikasi Redmi Note 13 Pro dan Note 13 Pro 5G
Sementara itu, Redmi Note 13 Pro dan Redmi Note 13 Pro 5G menawarkan fitur yang serupa dengan layar AMOLED 6,67 inci. Redmi Note 13 Pro memiliki resolusi layar 2400 x 1080 pixel, sedangkan Redmi Note 13 Pro 5G menawarkan resolusi 2712 x 1220 pixel.
Kamera utama pada kedua perangkat ini memiliki resolusi 200 MP dengan OIS. Baterainya berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya turbo 67 W.
Redmi Note 13 Pro menggunakan chipset Helio G99-Ultra, sementara Redmi Note 13 Pro 5G didukung oleh Snapdragon 7S Gen 2, dengan RAM 8 GB dan memori internal 512 GB.
Redmi Note 13 Pro hadir dalam tiga pilihan warna: Midnight Black, Lavender Purple, dan Forest Green, sementara Redmi Note 13 Pro 5G hadir dalam Midnight Black dan Aurora Purple.
Xiaomi juga meluncurkan Redmi Note 13 dan Redmi Note 13 5G, keduanya menggunakan layar AMOLED 6,67 inci dengan resolusi 1080 x 2400 pixel.
Redmi Note 13 memiliki kamera utama 108 MP, sementara Redmi Note 13 5G memiliki Mediatek Dimensity 6080. Kedua perangkat ini memiliki RAM 8 GB dan memori internal 256 GB.
Kedua perangkat ini dilengkapi dengan baterai 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 33 Watt, memungkinkan pengisian daya hingga 100 persen dalam waktu 70 menit.