Gadget

Duo Lenovo IdeaPad 5x Resmi Dirilis di Indonesia, Apa Perbedaannya?

Lenovo IdeaPad 5x
Duo Lenovo IdeaPad 5x yakni IdeaPad Slim 5x dan IdeaPad 5x 2-in-1 kini rilis di Indonesia. (Foto: Lenovo)

PasundanEkspres - Lenovo secara resmi memperkenalkan dua produk terbaru mereka, IdeaPad Slim 5x dan IdeaPad 5x 2-in-1, di pasar Indonesia. Keduanya merupakan perangkat PC dengan teknologi Copilot+ yang memiliki spesifikasi serupa tetapi desain yang berbeda.  

IdeaPad Slim 5x adalah laptop dengan desain konvensional, sementara IdeaPad 5x 2-in-1 hadir dengan desain konvertibel yang memungkinkan layar berputar hingga 360 derajat.  

"Kalau bapak ibu agak bingung 2-in-1 apa sih, mungkin bapak ibu sebelumnya pernah mendengar yang disebut Flex, IdeaPad Flex. Nah dulu namanya Flex, Flex 5, sekarang sudah menjadi 2-in-1," jelas Consumer Product Lead Lenovo Indonesia, Melton Ciputra, saat peluncuran rangkaian laptop terbaru Lenovo di Jakarta, Selasa (19/11).  

Kedua perangkat ini dilengkapi prosesor Qualcomm Snapdragon X Plus yang mendukung teknologi Copilot+ PC. Prosesor ini mampu memberikan performa AI hingga 45 TOPS.  

Untuk mendukung performanya, IdeaPad Slim 5x dipasangkan dengan RAM LPDDR5X hingga 32GB, sedangkan IdeaPad 5x 2-in-1 memiliki opsi RAM hingga 16GB. Keduanya juga dilengkapi SSD PCIe Gen 4 dengan kapasitas penyimpanan hingga 1TB.  

Layar kedua laptop ini memiliki spesifikasi yang sama, yaitu panel OLED berukuran 14 inci dengan resolusi WUXGA (1920 x 1200). Layarnya mendukung refresh rate 60Hz, rasio aspek 16:10, dan tingkat kecerahan hingga 400 nits. Selain itu, layar ini telah mendapatkan sertifikasi low blue light dari TÜV untuk kenyamanan mata pengguna.  

"Chassis-nya full metal, walaupun masih masuk IdeaPad. Dan yang pasti dia sudah military grade jadi untuk kekuatannya tidak usah diragukan lagi," tambah Melton.  

Kedua perangkat juga memiliki kapasitas baterai 57Whr yang mendukung pengisian cepat hingga 65W. Dalam hal port dan konektivitas, IdeaPad Slim 5x dan IdeaPad 5x 2-in-1 menyediakan USB Type-C, USB Type-A, HDMI, audio jack, microSD card reader, Bluetooth 5.3, Wi-Fi 7, serta webcam 1080p dengan privacy shutter.  

Dari segi desain, IdeaPad Slim 5x memiliki bobot ringan mulai dari 1,46kg dengan ketebalan 16,9mm. Laptop ini ditawarkan dengan harga Rp 13.499.000.  

Sementara itu, IdeaPad 5x 2-in-1 memiliki bobot 1,49kg dengan ketebalan 17,5mm. Laptop ini dijual seharga Rp 14.499.000 dan sudah termasuk stylus Digital Pen 2 dalam paket penjualannya.  

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua