PASUNDAN EKSPRES - Puasa merupakan salah satu kewajiban yang dijalankan di bulan Ramadhan, namun apa hukum puasa bagi anak kecil?
Sebagai seseorang yang sudah dewasa atau baligh, mengajarkan cara berpuasa secara full kepada anak kecil merupakan suatu keharusan.
Bahkan hal tersebut telah tercantum dalam Hadits Nabi saw, yang berbunyi:
مُرُوا أَوْلادَكُمْ بِالصَّلاةِ وَهُمْ أَبْنَاءُ سَبْعِ سِنِينَ، وَاضْرِبُوهُمْ عَلَيْهَا وَهُمْ أَبْنَاءُ عَشْرٍ، وَفَرِّقُوا بَيْنَهُمْ فِي الْمَضَاجِعِ
Artinya: "Perintahkan anak-anak kalian untuk sholat saat mereka berusia tujuh tahuj, dan pukullah mereka saat mereka berusia 10 tahun, pisahkan tempat tidur di antara mereka," (HR Abu Daud)
BACA JUGA:Jangan Sampai Keliru, Penjelasan Ust Adi Hidayat Tentang Hukum Sikat Gigi Saat Ramadhan
Dalam hadits tersebut telah terterang bahwa seorang anak kecil (baligh) harus sudah diperintahkan untuk melaksanakan kewajiban yang Allah tetapkan.
Mulai dari sholat lima waktu, berpuasa dan kewajiban-kewajiban lainnya.
Lantas apa hukum puasa bagi anak kecil?
Salah satu syarat wajib puasa adalah baligh, jika anak kecil tersebut telah mencapai baligh maka diharuskan untuk menjalankan puasa.
Namun anak-anak yang belum mencapai baligh tidak diwajibkan untuk perpuasa.
Oleh karena itu, hukum puasa bagi anak kecil yang belum mencapai masa baligh adalah tidak wajib. Namun, jika anak telah mencapai masa tamyiz, disunahkan baginya untuk berpuasa dan puasanya akan diterima.
Sebaliknya, jika anak belum mencapai masa tamyiz, puasanya tidak dianggap sah.
Hukum puasa bagi anak kecil bahkan dijelaskan dalam Kitab Darul Kutub Al-Inayah Tahun 2017 Jilid I Halaman 551, yang menjelaskan.
Artinya: " Salah satu syarat wajib puasa adalah baligh, maka tidak wajib bagi anak kecil. Kemudian jika ia sudah mumayyiz maka puasanya sah, jika belum mumayyiz maka tidak sah
BACA JUGA:Doa Agar Puasa Kita Kuat dan Berkah untuk Mencari Ridho Allah SWT
Apa Itu Tamyiz?
Tamyiz adalah kondisi di mana anak sudah mampu makan, minum, dan melakukan istinja atau bercebok sendiri.
Apa Itu Baligh?
Baligh merupakan kondisi diaman sang anak telah mencapai dewasa, jika perempuan akan ditandai dengan Haid atau nipas.
Sedangkan laki-laki akan ditandai dengan tumbuhnya rambut di bagian tertentu, mimpi basah, tumbuhnya jakun dan suara membesar.
Hukum puasa bagi anak kecil dapat disimpulkan bahwa, hukum puasa itu wajib bagi anak kecil yang sudah mencapai baligh dan akan mendapatkan pahala.
Jika anak kecil tersebut belum mencaai baligh, namun ingin berpuasa itu diperbolehkan tapi tidak mendapatkan pahala.
Tapi pahala puasa anak tersebut akan ditanggung oleh kedua orang tua karna telah mendidik anak menjadi sholeh sholehah.