Lifestyle

5 Kesalahan saat Membaca Buku yang Jarang Diketahui, yang Terakhir Sering Dilakuin

5 Kesalahan saat Membaca Buku yang Jarang Diketahui, yang Terakhir Sering Dilakuin
5 Kesalahan saat Membaca Buku yang Jarang Diketahui, yang Terakhir Sering Dilakuin (Image From: Pexels/Karolina Grabowska)

PASUNDAN EKSPRES - Kesalahan saat membaca buku yang jarang diketahui ini ternyata cukup mengganggu, lho. Kamu yang punya hobi membaca mungkin sering melakukan berbagai kebiasaan yang sebenarnya itu tidak boleh kamu lakukan.

Membaca buku memiliki segudang manfaat yang baik. Misalnya saja, wawasan kamu terhadap sesuatu menjadi lebih luas. Pengetahuan kamu menjadi lebih banyak. Selain itu, kamu bisa melatih daya pikir dan daya ingat kamu. 

Tapi, tahukah kamu bahwa terkadang kita telah melakukan banyak kesalahan saat membaca buku.

Mungkin kelihatannya sepele, tapi kesalahan-kesalahan tersebut bisa sangat mengganggu diri. Kira-kira apa saja kesalahan tersebut? Simak beberapa kesalahan saat membaca buku yang jarang diketahui di bawah ini. 

Kesalahan saat Membaca Buku yang Jarang Diketahui 

Berikut beberapa kesalahan saat membaca buku yang jarang diketahui.

Membaca dengan Terburu-buru 

Kesalahan saat membaca buku yang jarang kamu ketahui adalah membaca dengan terburu-buru. Meskipun membaca dapat dilakukan di berbagai tempat dan waktu, namun jika kamu sedang terburu-buru, lebih baik menunda keinginanmu untuk membaca. Kegiatan membaca membutuhkan ketenangan dan konsentrasi yang optimal.

Kedua hal tersebut sulit untuk kamu dapatkan ketika kamu sedang terburu-buru. Meskipun kamu membaca setiap kalimat dalam buku, kamu tidak akan sepenuhnya memahami maksudnya, apalagi menikmati alur ceritanya. Begitu kamu menutup buku, kamu sudah tidak ingat lagi apa yang baru saja kamu baca.

Membaca ketika Mengantuk dan Lelah 

Kesalahan yang berikutnya adalah membaca saat mengantuk dan lelah. Memang menyenangkan ketika membaca buku setelah melakukan berbagai aktivitas sepanjang hari.

Tapi, terkadang kita malah menjadi lelah dan mengantuk. Oleh karena itu, kalau kamu merasakan kantuk saat membaca buku, maka kamu bisa berhenti. Gunakan waktu untu beristirahat atau tidur terlebih dahulu. 

Seperti halnya ketika terburu-buru, membaca ketika energi kamu hampir habis juga akan menghambat kamu dalam menyerap isi buku dengan baik. Lebih baik tidur lebih awal agar kamu dapat bangun lebih pagi esok harinya. Setelah itu, kamu dapat membaca dengan perlahan-lahan. 

Tidak Menyelesaikan Bacaan 

Kesalahan saat membaca buku yang jarang kamu ketahui adalah kebiasaan tidak menyelesaikan bacaan. Banyak orang seringkali berhenti di tengah jalan atau tidak menyelesaikan buku yang sedang mereka baca.

BACA JUGA: 5 Tips Belajar untuk Ujian yang Dijamin Ampuh, Bikin Cerdas dalam Sekejap

BACA JUGA: Pernah Dengar Istilah Generasi Sandwich? Yuk Kita Bahas

Ada beberapa alasan yang mungkin menyebabkan hal ini, seperti kebosanan, kesulitan memahami, dan sebagainya. Konsekuensinya, kita tidak akan benar-benar memahami isi buku secara keseluruhan.

Bahkan, kita bisa mendapatkan persepsi atau kesimpulan yang salah karena hanya membaca sebagian dari buku tersebut.

Meremehkan Buku Lain

Kesalahan berikutnya yang sering kamu gak sadari adalah kamu mungkin sering meremehkan buku lain. Ketika kamu membaca suatu jenis atau judul buku, penting untuk tidak meremehkan buku lain.

Misalnya, menganggap buku lain tidak penting, ceritanya tidak menarik, dan sebagainya. Setiap buku memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda, dan tergantung pada preferensi pembaca untuk memilih buku yang sesuai dengan selera sendiri.

Menggerakan Kepala dari Kiri ke Kanan secara Teratur 

Kesalahan saat membaca buku yang jarang diketahui adalah seringnya melakukan gerakan kepala dari arah kiri secara teratur, perlahan bergerak ke kanan mengikuti alur bacaan.

Kebiasaan tersebut akan mengurangi kecepatan baca karena gerakan kepala membutuhkan waktu untuk melakukannya. 

Nah, itulah mengenai kesalahan saat membaca buku yang jarang diketahui. Semoga artikel ini dapat membantumu. (ipa)

Berita Terkait