News

Ekstrakurikuler Drumband Jadi Favorit di SMP Negri 1 Ciasem

Ekstrakurikuler Drumband Jadi Favorit di SMP Negri 1 Ciasem
Ekstrakurikuler Drumband Jadi Favorit di SMP Negri 1 Ciasem

SUBANG - SMP Negri 1 Ciasem terus memberikan eksistensi melalui ekstrakurikuler drumband yang telah berkontribusi untuk kemajuan SMPN 1 Ciasem.

Wakil Kurikulum, Siti Zaenab , S.Pd mengatakan, Ekstrakurikuler Drumband SMP Negri 1 Ciasem menjadi ekskul yang paling favorit. 

"Untuk Ekskul ada banyak, tapi yang paling favorit itu ekskul drumband, hampir semua siswa/i disini menyukainya," kata Siti Zaenab, Kepada Pasundan Ekspres. 

Siti Zaenab juga mengatakan bahwa ekskul Drumband selalu terpilih oleh Kecamatan Ciasem untuk mengikuti acara-acara besar. 

"Drumband SMP Negeri 1 Ciasem selalu diikut sertakan dalam acar-acara besar Kecamatan Ciasem, seperti ulang tahun Ciasem, 17 Agustus dan acara-acara lainnya," ucapnya. 

"Setiap upacara juga kita selalu menggunakan Drumband untuk mengiringi Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dll," sambungnya. 

Bukan hanya Ekstrakulikuler Drumband saja yang menjadi Favorit, ada juga Ekskul Futsal, Pramuka, Paskibra yang menjadi pilihan favorit lainnya. 

"Selain Ekskul Drumband ada juga Ekskul Pramuka, Fotografy, voli, sisingaan, paskibra, futsal, basket, dll," jelasnya.

Wakasek Humas SMP Negeri 1 Ciasem, H. Warman mengatakan bahwa, SMP 1 baru saja memenangkan beberapa lomba dari berbagai bidang yang diikuti. 

"untuk bulan lalu itu ada Paskibraka menjadi juara 2 LKBB Gelegar Competition Se-Jawa Barat, kemudian untuk Pramuka Juara Umum se-Kecamatan Ciasem. Dan yang terbaru kami meraih Juara 2 Duta Cagar Budaya antar SMP se-Kabupaten Subang. Dan kita juga akan mewakili Kabupaten Subang di Tingkap Provinsi untuk lomba MTQ Putri," jelasnya. (nsa)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua