Jelang Puncak Haji, Ini Perlengkapan yang Wajib Dibawa Jemaah Haji Saat Ke Arafah

Jelang Puncak Haji, Ini Perlengkapan yang Wajib Dibawa Jemaah Haji Saat Ke Arafah

Menjelang puncak ibadah haji 2024, jemaah haji perlu mengetahui perlengkapan yang perlu dibawa saat berada di Arafah. (Foto: laman resmi Kemenag)

"Jemaah laki-laki boleh berganti dengan sarung atau celana panjang dan pakaian biasa," kata Zaenal.

Zaenal juga mengingatkan kepada jemaah haji yang akan mengambil nafar tsani (pulang dari Mina pada 13 Zulhijjah 1445 H), agar mereka membawa perbekalan pakaian untuk empat hari. 

Hal ini dikarenakan mereka akan tinggal di Mina sampai 13 Zulhijjah atau 20 Juni 2024.

"Yang nafar tsani akan tinggal di Mina sampai 13 Zulhijjah. Kalau yang nafar awal akan di Mina 10-12 Zulhijah (16-18 Juni)," tutur Zaenal.

Zaenal mengimbau jemaah tidak menggunakan koper kabin saat pelaksanaan puncak haji di Armuzna. 

Adapun jemaah sebaiknya membawa tas yang mudah dibawa dalam kondisi apapun kecuali memang tidak ada tas lain yang lebih fleksibel sebab mobilitas jemaah di sana akan sangat cepat.

Dari Makkah, jemaah akan menuju Arafah untuk wukuf. Malamnya, jemaah harus naik bus lagi dan turun di Muzdalifah untuk mabit. Kemudian harus bergerak lagi dan turun di Mina untuk 2-3 hari.

Terkait akomodasi di Armuzna, Zaenal memastikan kesiapannya sudah siap 100 persen. Tenda-tenda di Arafah dan Mina sudah disiapkan oleh Masyariq.

Selain itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan petugas sektor untuk menyiapkan akomodasi bagi jemaah yang tidak menginap di Mina dan kembali ke hotel, terutama untuk jamaah yang tinggal di Syiyah dan Raudhah.

"Kami sudah meminta pengelola hotel untuk membuka hotelnya pada 10-12 Zulhijah," uajr Zaenal.

Tak hanya itu, pihaknya juga telah menyiapkan hotel transit untuk jemaah lansia non mandiri yang berlokasi di Alawi, dekat Aziziah.

Adapun pemilihan hotel transit itu dipilih karena dekat dengan Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI). 

"Kami sediakan kamar untuk menampung 390 jemaah," imbuh Zaenal. (inm)


Berita Terkini