PASUNDAN EKSPRES - Jadwal ketentuan dan waktu pelaksanaan rekayasa lalu lintas selama masa mudik-balik lebaran tahun 2024/1445H.
Siap-siap, jadwal pelaksanaan rekayasa lalu lintas satu arah (one way), contra flow, dan ganjil genap akan segera diberlakukan mulai 5 April 2024.Dalam rangka pengaturan lalu lintas arus mudik-balik Hari Raya Idul Fitri 1445H.
Jadwal pelaksanaan rekayasa lalu lintas berdasarkan Surat Keputusan Bersama Dirjen Perhubungan Darat, Kakorlantas Polri dan Dirjen Bina Marga tanggal 5 Maret 2024 tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2024/1445H.
BACA JUGA:Cara Mengelola THR Anda dengan Cermat, Aman Mudik dan Tetap Bisa Menabung
Ketentuan Waktu Rekayasa Lalu LIntas One Way
Arus Mudik
KM 72 (Cikampek) s.d KM 424 (GT Kalikangkung)
- Jumat, 5 April 2024 Pukul 14.00 WIB s.d Minggu, 7 April 2024 Pukul 24.00 WIB
- Senin, 8 April 2024 Pukul 08.00-24.00 WIB
- Selasa, 9 April 2024 Pukul 08.00-24.00 WIB
Arus Balik
KM 414 (GT Kalikangkung) s.d KM 72 (Cikampek)
- Jumat, 12 April 2024 Pukul 14.00-24.00 WIB
- Sabtu, 13 April 2024 Pukul 08.00-24.00 WIB
- Minggu, 14 April 2024 Pukul 14.00 WIB s.d Selasa, 16 April 2024 Pukul 08.00 WIB
BACA JUGA:Makna Malam Lailatul Qadar bagi Umat Muslim!
Ketentuan Waktu Rekayasa Lalu Lintas Contra Flow
Arus Mudik
KM 36 (Japek) s.d KM 72 (Sikampek)
- Jumat, 5 April 2024 Pukul 14.00 WIB s.d Kamis, 11 April 2024 Pukul 24.00 WIB
Arus Balik
KM 72 (Cikampek) s.d KM 36 (Japek)
- Jumat, 12 April 2024 Pukul 14.00 WIB s.d Selasa, 16 April 2024 Pukul 08.00 WIB
BACA JUGA:Keindahan 5 Pantai di Sekitar Kuningan saat Libur Lebaran, Ini Cocok untuk Wisata Bersama Keluarga
Ketentuan Waktu Rekayasa Lalu Lintas Ganjil Genap
Arus Mudik
KM 0 (Dalam Kota) s.d KM 414 (GT Kalinkangkkung)
- Jumat, 5 April 2024 Pukul 14.00 WIB s.d Minggu, 7 April 2024 Pukul 24.00 WIB
- Senin, 8 April 2024 Pukul 08.00-24.00 WIB
- Selasa, 9 April 2024 Pukul 08.00-24.00 WIB
Arus Balik
KM 414 (GT Kalikangkung) s.d KM 0 (Dalam Kota)
- Jumat, 12 April 2024 Pukul 14.00-24.00 WIB
- Sabtu, 13 April 2024 Pukul 08.00-24.00 WIB
- Minggu, 14 April 2024 Pukul 14.00 WIB s.d Selasa, 16 April 2024 Pukul 08.00 WIB
Catatan penting, Jadwal pelaksanaan rekayasa lalu lintas dapat berubah secara situasional melihat kondisi lalu lintas di lapangan dan mengikuti diskresi kepolisian.
(nym)