News

D'Sultan Cafe & Resto Tawarkan Kenyamanan dan Cita Rasa Khas Subang Selatan

D'Sultan Cafe & Resto Tawarkan Kenyamanan dan Cita Rasa Khas Subang Selatan

SUBANG- D'Sultan Cafe & Resto, terletak di Jl. Palasari Dua - Babakan Gn. No.16, Palasari, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, telah menjadi tujuan favorit bagi para penikmat kuliner dan tempat nongkrong di daerah Subang Selatan. Cafe ini menawarkan berbagai menu andalan yang menggugah selera, seperti ikan gurame sambal nanas, nasi goreng nanas, dan tutug oncom. Dengan konsep yang menggabungkan nuansa modern dan tradisional, D'Sultan Cafe & Resto menjadi tempat yang nyaman bagi semua kalangan.

Penanggung Jawab D'Sultan Cafe & Resto, Ade, menceritakan bagaimana ide awal pendirian cafe ini berawal. 

"D'Sultan itu bukan berarti seperti sultan Raffi Ahmad, tapi singkatan dari Subang Selatan. Saya ambil konsep Subang Selatan ini dengan harapan di daerah ini ada tempat nongkrong yang bersih, rapi, dan nyaman, sehingga semua kalangan bisa masuk," kata Ade Rabu, (26/6). 

Cafe ini baru beroperasi selama 10 bulan, namun sudah mendapatkan rating yang tinggi berkat promosi yang besar dan ulasan positif dari pengunjung. 

"Harapan kami setiap pengunjung itu repeat bisnis, bisa balik lagi dan balik lagi," tambah Ade. 

D'Sultan Cafe & Resto menawarkan menu yang beragam, mulai dari makanan kekinian hingga hidangan tradisional Sunda. 

"Adapun menu, orang mungkin sepintas melihat bangunannya mewah dan berpikir harganya mahal, tapi sebenarnya tidak. Harganya worth it dan terjangkau. Dari menu western hingga khas Sunda ada di sini," jelasnya.

Beberapa menu andalan diantaranya adalah ikan gurame sambal nanas, nasi goreng nanas, dan tutug oncom. 

"Kenapa sambal nanas? Karena nanas itu khas Subang Selatan, tutug oncom dan nasi goreng nanas sementara ini menjadi best seller, dan tutug oncom adalah yang paling jago," ujarnya.

Dengan harga yang tidak menguras kocek, bahkan di bawah 50 ribu, pengunjung dapat menikmati hidangan lezat di D'Sultan Cafe & Resto. Tempat ini juga menyediakan berbagai fasilitas seperti meeting room dengan kapasitas 25-30 orang, ruang roof top, dan gazebo yang dapat menampung hingga 40 orang. 

"Untuk keluarga yang difavoritkan adalah gazebo, karena kapasitasnya bisa mencapai 200 orang. Ada juga tempat nongkrong di sebelah dan roof top yang nyaman banget," tambah Ade.

Ade juga menjelaskan rencana pengembangan fasilitas di cafe ini. 

"Kedepannya kami akan membangun gedung serbaguna. Mudah-mudahan secepat mungkin, karena sudah banyak yang mendaftar untuk acara wedding. Untuk acara tunangan, kami sudah beberapa kali menerima di sini dengan kapasitas 200-250 orang," pungkasnya.

Setiap bulan, D'Sultan Cafe & Resto menawarkan promo khusus dan paket menarik. 

"Nanti bulan Agustus ada paket merdeka, setiap bulan ada promo spesial to day, dan setiap 3 bulan sekali kami ada menu baru," kata Ade. 

Selain itu, cafe ini juga menjadi satu-satunya di Subang Selatan yang menjual tutut, makanan khas Sunda yang dijamin kelezatannya.

Ade juga berharap bahwa D'Sultan Cafe & Resto bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. 

"Saya berharap bisa mendayagunakan masyarakat sekitar. Sebetulnya ini masuknya desa Cisaat, tapi berdampingan dengan desa Palasari. Saya merekrut dari dua desa itu, dan mudah-mudahan dengan bertambahnya fasilitas, karyawan juga bisa direkrut lagi, D'Sultan Cafe & Resto diharapkan bisa menjadi pelopor tempat nongkrong yang rapi, bersih, dan nyaman sehingga tamu bisa kembali lagi dan kembali lagi," pungkas Ade.(hdi/hba)

Berita Terkait