SUBANG-Reynaldi Putra Andita, kader muda Partai Golkar yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Dapil XI (Subang, Majalengka, Sumedang), memberikan tanggapan terkait isu dirinya yang disebut-sebut akan disandingkan dengan Ruhimat di Pilkada.
Menurut Reynaldi, hingga saat ini belum ada keputusan pasti mengenai hal tersebut.
"Memang saya dan Pak Ruhimat sudah beberapa kali berkomunikasi, namun hingga saat ini belum ada kepastian politik di antara kami," ujar Reynaldi saat dihubungi Pasundan Ekspres, belum lama ini.
Ia menegaskan, komunikasi yang terjalin dengan berbagai pihak merupakan hal yang wajar dalam politik.
Selain dengan Ruhimat, Reynaldi juga mengaku telah berkomunikasi dengan beberapa tokoh lain, seperti Agus Masykur, Kang Oni, dan Aceng Kudus.
Reynaldi menekankan bahwa isu yang berkembang saat ini masih sebatas wacana. "Subang ini sangat dinamis, dalam hitungan jam atau menit, situasi bisa berubah," katanya.
Meski begitu, ia memastikan bahwa DPD Partai Golkar Kabupaten Subang akan mendorong kader terbaiknya untuk maju dalam Pilkada Kabupaten Subang.
"Nanti siapa-siapanya yang maju kita tunggu waktu ya, dan pasangannya siapa nanti kita tunggu waktu," ujarnya.
Ia juga menyebut bahwa dalam surat tugas yang dikeluarkan oleh DPP Partai Golkar, hanya ada dua nama yang diusulkan sebagai calon bupati, yaitu dirinya dan Elita Budiati.
"Siapa yang akan maju dan siapa pasangannya, kita tunggu waktu. Yang jelas, sebelum 27 Agustus kita akan mengumumkan calon yang diusung oleh Partai Golkar," pungkasnya.(cdp/ysp)