PASUNDAN EKSPRES - Mailson Lima, pemain berpaspor Belanda yang baru saja bergabung dengan Persib Bandung, tengah menjadi perhatian publik. Pemain ini memiliki keterkaitan erat dengan Indonesia, yang menimbulkan spekulasi apakah dia bisa memperkuat Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Mailson Lima didatangkan Persib Bandung untuk memperkuat tim pada musim kompetisi 2024-2025. Salah satu faktor besar yang mempengaruhi keputusannya bergabung dengan Persib adalah kekasihnya yang berasal dari Indonesia.
"Saya tahu ada pemain yang berasal dari Belanda di sini yang telah membawa juara musim lalu dan membawa Persib lolos ke turnamen Asia. Itu sangat menarik bagi saya," ujar Lima di channel YouTube Persib.
"Saya tahu ini klub besar, memiliki basis fans yang besar. Sebelum berangkat ke sini, saya melihat banyak sekali video Persib," tambahnya.
"Jujur saja, ini salah satu mimpi saya untuk bermain di Indonesia, salah satunya karena kekasih saya memiliki darah keturunan Indonesia," lanjutnya.
Meskipun begitu, memiliki pasangan yang berasal dari Indonesia tidak serta-merta membuat Mailson Lima bisa memperkuat Skuad Garuda, julukan Timnas Indonesia. Pemain kelahiran Den Haag, Belanda ini, tidak memiliki garis keturunan Indonesia dari keluarganya.