SUBANG-Aksi inspiratif datang dari seorang anggota Polsek Jalancagak, Kabupaten Subang. Adalah Aipda Roni Rachman, seorang Bhabinkamtibmas yang membuktikan pengabdian kepada masyarakat tidak selalu harus menunggu anggaran atau program resmi. Dengan inisiatif pribadi dan semangat gotong royong, ia mengajak warga membenahi lingkungan di wilayah binaannya dengan menggunakan modal dari penghasilan pribadinya.
Dalam keterangannya, Aipda Roni menyatakan bahwa langkah ini dilatarbelakangi oleh keprihatinannya terhadap kondisi lingkungan di beberapa titik yang mulai kumuh dan kurang tertata. Ia merasa terpanggil untuk tidak hanya menjalankan tugas sebagai anggota kepolisian, tetapi juga sebagai penggerak perubahan di tengah masyarakat. "Saya hanya ingin memberikan contoh kalau kita mau bergerak, perubahan bisa dimulai dari hal kecil. Saya tidak menggunakan anggaran dari instansi, tapi dari sebagian gaji saya sendiri," ujarnya kepada Pasundan Ekspres, Senin (14/4).
Beberapa kegiatan yang telah dilakukan antara lain adalah membersihkan saluran air, plester jalan, pengecatan fasilitas umum yang kusam, hingga penanaman pohon di pinggir jalan desa.
Roni tidak bekerja sendir, ia menggandeng tokoh masyarakat, pemuda setempat, dan warga sekitar untuk terlibat langsung dalam aksi tersebut.
Respon warga pun sangat positif. Warga merasa lebih peduli terhadap lingkungan setelah dilibatkan langsung dalam kegiatan tersebut. Salah satu warga menyebut keberadaan Aipda Roni membawa semangat baru dan contoh nyata tentang arti kepedulian. "Setelah ada bang Roni di sini, sebagai Bhabinkamtibmas warga masyarakat sangat senang dengan kedekatan beliau. Keberadaan bang Roni di Desa ini membawa semangat baru dan perubahan," Kata Aep salah satu warga Desa Bunihayu.
Aksi Aipda Roni Rachman menjadi perubahan bisa dimulai dari satu langkah kecil, dan ketika niat baik disambut gotong royong, hasilnya bisa berdampak besar bagi lingkungan dan kehidupan sosial masyarakat.(hdi/sep)