Tekno

Berbagai Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows dan Macbook

Berbagai Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows dan Macbook

PASUNDAN EKSPRES - Simak selengkapnya informasi mengenai berbagai cara uninstall aplikasi di laptop untuk Windows dan Macbook.

Bagi seseorang yang sering menggunakan laptop atau komputer, pasti seringkali menemukan berbagai aplikasi dan program yang memiliki fungsi dan kegunaannya masing-masing.

Ketika seseorang sudah tidak membutuhkan lagi sebuah aplikasi, pengguna cukup menghapus atau uninstall aplikasi tersebut.

BACA JUGA:Cara Mudah Install Google Play Store di Laptop, Main Game Android Jadi Lebih Seru

Terkadang, pengguna perlu menghapus aplikasi yang tidak lagi digunakan agar kapasitas ruang penyimpanan lebih banyak atau untuk menghindari masalah yang ditimbulkan oleh aplikasi yang tidak berfungsi dengan baik. 

Proses uninstall aplikasi berbeda tergantung pada sistem operasi yang digunakan, yaitu Windows dan MacBook.

Berikut berbagai cara uninstall aplikasi di laptop untuk Windows dan Macbook.

BACA JUGA:Cara Bermain Game di Laptop atau PC Tanpa Download dan Instalasi

Cara Uninstall Aplikasi di Windows

1. Melalui Pengaturan
- Klik tombol Start di pojok kiri bawah layar.
- Pilih Settings (ikon roda gigi).
- Pada jendela yang muncul, pilih Apps.
- Di bagian Apps & features, akan ditampilkan daftar aplikasi yang terinstal. Gulir ke bawah untuk menemukan aplikasi yang ingin dihapus.
- Klik pada aplikasi tersebut, kemudian pilih tombol Uninstall. Ikuti instruksi yang muncul di layar untuk menyelesaikan proses uninstall.

2. Melalui Control Panel
- Tekan Windows + R untuk membuka dialog Run.
- Ketik control dan tekan Enter untuk membuka Control Panel.
- Pilih Programs dan kemudian klik Programs and Features.
- Anda akan melihat daftar aplikasi yang terinstal. Cari aplikasi yang ingin dihapus, lalu klik kanan, dan pilih Uninstall.

3. Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga
Terdapat beberapa aplikasi pihak ketiga yang dapat membantu proses uninstall, seperti Revo Uninstaller atau IObit Uninstaller.

Aplikasi ini sering kali menawarkan fitur tambahan, seperti pembersihan file sisa setelah uninstall.

BACA JUGA:Persaingan Memanas Kembali, Microsoft Luncurkan Laptop Windows yang Saingi MacBook

Cara Uninstall Aplikasi di Macbook

1. Menggunakan Finder
- Buka Finder dan pilih Applications dari sidebar.
- Cari aplikasi yang ingin dihapus.
- Seret ikon aplikasi tersebut ke Trash di dock, atau klik kanan pada aplikasi dan pilih Move to Trash.
- Setelah itu, kosongkan Trash untuk menghapus aplikasi secara permanen. Untuk melakukannya, klik kanan pada Trash dan pilih Empty Trash.

2. Menggunakan Launchpad
- Buka Launchpad dengan mengklik ikon di dock atau dengan mencubit trackpad dengan empat jari.
- CAri aplikasi yang ingin dihapus. Jika aplikasi tersebut diunduh dari Mac App Store, Anda dapat menekan dan menahan ikon aplikasi hingga semua ikon mulai bergetar.
- Klik tombol X yang muncul di sudut kiri atas aplikasi untuk menghapusnya. Konfirmasikan tindakan ini jika diminta.

3. Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga
Seperti halnya di Windows, ada juga aplikasi pihak ketiga yang dapat membantu proses uninstall di MacBook, seperti AppCleaner. 

Aplikasi ini membantu menghapus file sisa yang mungkin tertinggal setelah aplikasi dihapus.

 

Demikian informasi mengenai berbagai cara uninstall aplikasi di laptop untuk Windows dan Macbook. (inm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua