5 Cara Download Video TikTok untuk Kamu yang Anti Watermark

5 Cara Download Video TikTok untuk Kamu yang Anti Watermark

5 Cara Download Video TikTok untuk Kamu yang Anti Watermark (Image From: Pexels/Solen Feyissa)

Tiktokdownload.online memberikan dua pilihan untuk mengunduh video, yaitu dengan watermark atau tanpa watermark. Untuk menggunakannya, salin tautan video TikTok yang ingin diunduh, kemudian kunjungi situs tiktokdownload.online.

Tempelkan tautan video di kolom yang tersedia, lalu pilih opsi unduhan yang diinginkan—tanpa watermark atau dengan watermark. Setelah itu, tekan tombol unduh, dan video akan segera disimpan di perangkatmu.

Download Melalui SaveTik

SaveTik adalah situs yang menyediakan pilihan untuk mengunduh video TikTok tanpa watermark dengan cara yang mudah. Pertama, salin tautan video TikTok yang ingin diunduh, kemudian kunjungi situs savetik.cc.

Paste tautan video tersebut di kolom yang tersedia dan tekan tombol Search. Setelah video muncul, tekan tombol download untuk mengunduh video tanpa watermark ke perangkat kamu.

Download Melalui BOT Telegram

Telegram menawarkan bot khusus untuk mengunduh video TikTok tanpa watermark yang bisa kamu coba. Pertama, buka aplikasi TikTok dan salin tautan video yang ingin diunduh.

Selanjutnya, buka aplikasi Telegram dan cari bot TikTok Downloader. Tekan tombol start di kolom chat dan kirimkan tautan video TikTok yang sudah disalin. Tunggu balasan dari bot dan pilih opsi unduh tanpa watermark.

Video akan dikirimkan kembali melalui chat Telegram setelah proses pengunduhan selesai.

Nah, itulah mengenai cara download video TikTok yang mudah kamu lakukan. Semoga membantu. 

(ipa)


Berita Terkini