Voli

Megawati Kembali Duel Dengan Ratu Voli Korea, Pelatih: Harus Kuat Mental

Kali ini Megawati dan Kawan-kawan akan bertemu kembali dan berdual dengan ratu voli korea dari Pink Spiders yaitu Kim Yeon Koung, Kamis (28/12). (Dok Istimewa)

PASUNDAN EKSPRES - Kali ini Megawati dan Kawan-kawan akan bertemu kembali dan berdual dengan ratu voli korea dari Pink Spiders yaitu Kim Yeon Koung, Kamis (28/12). 

Red Sparks menutup putaran ketiga liga voli Korea dengan kekalahan 1-3 dari Pink Spiders pada Minggu (24/12). Duel kedua tim tersebut akan kembali terjadi pada esok hari. 

Kekalahannya dari Pink Spiders akhir pekan lalu membuat Red Sparks mendapati peringkat kelima. Anak asuh dari Ko Hee Jin tersebut sangat kesulitan menembus zona perebutan juara. 

Dalam menghadapi situasi yang tidak menguntungkan, Hee Jin berharap agar anak asuhnya dapat menunjukkan penampilan yang lebih baik dalam pertandingan melawan Pink Spiders pada putaran keempat.

Selain melatih keterampilan teknis, Hee Jin berharap agar anak asuhnya memiliki kekuatan mental yang kuat untuk menghadapi Pink Spiders, tim yang berada di papan atas.

"Kami sudah bersiap secara teknis, tetapi kami harus memiliki kekuatan secara mental. Rangkaian pertandingan ini bisa menentukan hasil yang didapat pada musim ini, jadi kami harus menjalani pertandingan dengan pola pikir bahwa kami ada di pinggir jurang," ujar Hee Jin dikutip dari Daejeon Ilbo. 

Apabila Red Sparks berhasil mengatasi perlawanan dari Pink Spiders dalam pertandingan mendatang, ini akan menghasilkan penambahan poin dan memperpendek jarak antara mereka dengan tim IBK Altos yang berada di posisi keempat.

Namun, jika Red Sparks kembali mengalami kekalahan, maka mereka akan semakin tertinggal jauh dari zona empat besar. 

Dari tiga pertemuan sebelumnya dengan Pink Spiders, Red Sparks hanya berhasil meraih satu kemenangan pada putaran pertama.

Setelah berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-2 pada putaran pertama, Red Sparks mengalami kekalahan dengan skor 2-3 pada putaran kedua, dan kemudian kalah dengan skor 1-3 pada putaran ketiga. 

Pertandingan tersebut ditandai dengan aksi luar biasa dari Kim Yeon Koung, sang Ratu Voli Korea, yang marah setelah smeshnya diblok oleh Megawati.

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua