Daerah

164 Calon Anggota Polri Ikut Seleksi Rikmin di Mapolres Purwakarta

Mapolres Purwakarta
Proses seleksi Pemeriksaan Administrasi (Rikmin) Awal Seleksi Terpadu Calon Anggota Polri Tahun Anggaran 2025 di Mapolres Purwakarta. (Adam Sumarto/Pasundan Ekspres)

PURWAKARTA-Sebanyak 164 calon anggota Polri Tahun Anggaran 2025 mulai dari Akpol, Bintara dan Tamtama, mengikuti seleksi pemeriksaan administrasi awal (rikmin awal) di Mapolres Purwakarta, Rabu (12/3).

Diketahui, pada tahun ini ada 18 orang yang mendaftar Taruna Akademi Kepolisian. Adapun yang mendaftar Bintara Polisi Tugas Umum (PTU) ada 123 orang, terdiri atas 109 laki-laki dan 20 perempuan. 

Sementara yang mendaftar Bintara Brimob ada 14 orang, Bintara Polairud satu orang dan yang mendaftar Tamtama Brimob dua orang.

Seleksi tersebut dilaksanalan Polres Purwakarta di Aula Tatag Trawang Tungga Mapolres Purwakarta. 

Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) Kompol Adi Fauzi, selaku Sekretaris Pabanrim di tingkat polres menjelaskan, dalam pelaksanaan Rikmin ini, berkas para calon anggota Polri diperiksa langsung oleh panitia dengan melibatkan tim internal dan eksternal.

Dengan demikian, sambungnya, seluruh tahapan seleksi penerimaan Polri di Mapolres Purwakarta menerapkan prinsip Betah Presisi yang merupakan akronim dari bersih, transparan akuntabel, humanis, prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan. 

"Polres Purwakarta melaksanakan kegiatan pemeriksaan administrasi awal calon Bintara PTU, Bintara Brimob, Bintara Polairud dan Tamtama Brimob yang berlangsung selama dua hari terhitung kemarin dan hari ini," kata Adi kepada wartawan.

Dijelaskannya, dalam seleksi tahapan ini para peserta akan dilakukan pengecekan kesehatan dan pemeriksaan berkas-berkas ijazah pendidik pendidikan. Mulai dari berkas SD, SMP, dan SMA dilakukan pengecekan nilai pendidikan.

"Selain itu, panitia juga melakukan pengukuran tinggi dan berat badan peserta. Pemeriksaan ini akan menentukan lanjut tidaknya peserta dari seleksi tahapan administrasi awal menuju tahapan selanjutnya di Polda Jabar," ujar Adi. 

Hasil pemeriksaan akan diumumkan secara terbuka sehingga setiap peserta bisa mengetahui apakah mereka memenuhi syarat atau tidak untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.

Adi juga mengingatkan kepada masyarakat agar tidak mudah percaya kepada oknum yang mengaku bisa meluluskan peserta dengan cara instan.

Dia juga memastikan proses penerimaan Taruna Akademi Kepolisian (Akpol) dan anggota Polri Bintara serta Tamtama, tidak dipungut biaya apapun alias gratis.

"Seleksi ini sepenuhnya gratis, tanpa pungutan biaya apa pun. Jika ada pihak yang menjanjikan kelulusan dengan imbalan, masyarakat diminta segera melaporkannya agar bisa ditindak secara hukum," ucapnya. 

Adi berpesan kepada seluruh peserta agar mempersiapkan diri dengan baik, baik secara fisik, mental, maupun materi.

Ia menekankan pentingnya percaya pada kemampuan sendiri serta selalu berdoa agar dapat menjalani seluruh tahapan seleksi dengan lancar.

“Dengan terlaksananya tahap Rikmin ini, diharapkan seleksi penerimaan Polri di Polres Purwakarta berjalan dengan lancar dan menghasilkan calon anggota Polri yang berkualitas serta siap mengabdi kepada masyarakat,” kata Adi.(add)

Terkini Lainnya

Lihat Semua