Daerah

Jadwal Operasional Samsat Keliling di Wilayah Subang per Rabu, 28 Agustus 2024

Jadwal Samsat Keliling di Wilayah Subang. (Sumber Gambar: dok.istimewa)
Jadwal Samsat Keliling di Wilayah Subang. (Sumber Gambar: dok.istimewa)

PASUNDAN EKSPRES - Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap atau Samsat Subang sudah merilis jadwal Samsat Keliling di Subang melalui akun Instagram-nya @samsat_subang.

Samsat Keliling adalah layanan yang memudahkan masyarakat dalam urusan administrasi kendaraan, terutama bagi mereka yang tinggal jauh dari kantor Samsat utama.

Biasanya, Samsat Keliling ini menggunaan kendaraan mobil dan memiliki tempat pemberhentian lalu masyarakat bisa membayar pajak kendaraan melalui Samsat Keliling.

BACA JUGA:4 Langkah Bayar PKB Online Jabar Via Sapawarga, STNK Tahunan E-Samsat

BACA JUGA:Tak Perlu Ngantri, Aplikasi Samsat Mudahkan Bayar Pajak Tahunan, Cek Yuk!

Melalui layanan ini, warga Subang bisa mengurus perpanjangan STNK tahunan, membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), dan Santunan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas (SWDKLL). Untuk melakukan semua itu, pastikan temna-teman membawa E-KTP asli sesuai data di STNK dan STNK asli beserta fotokopinya.

Jadwal Samsat Keliling Subang Rabu, 28 Agustus 2024

Berikut lokasi Samsat Keliling Subang pada tanggal tersebut:

1. Flyover Pamanukan

2. Tridjaya Motor Pagaden

Alamat: Samping Pom SPBU, Jl. Subang Pamanukan, Sukamulya, Kec. Pagaden Barat, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41252

BACA JUGA:Jam Oprasional dan Jadwal Layanan Samsat Subang Terbaru 2024

BACA JUGA:Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor E-Samsat Jabar 2024

3. Indomaret Dangdeur

Alamat: Jl. Raya Dangdeur No.27, Dangdeur, Kec. Subang, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41212 (Dekat SMAN 2 Subang)

Waktu operasional Samsat Keliling adalah dari pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB.

Perlu diingat, Samsat Keliling hanya melayani pembayaran PKB tahunan, ya!

Untuk perpanjangan STNK atau penggantian plat nomor, Anda harus langsung ke kantor Samsat sesuai domisili teman-teman.

 

Jadwal dan lokasi Samsat Keliling bisa berubah, jadi pastikan untuk memeriksa informasi terbaru melalui akun Instagram @samsat_subang.

(pm)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua