Daerah

Pj Bupati Harap IPSI Mampu Berdayakan Haji

SUBANG-Pj Bupati Subang Dr Imran melantik Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Subang dan Majelis Taklim Perempuan Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (MTP IPHI), Selasa (30/1). 

Pelantikan berlangsung di Aula Pemda Subang dan dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, agama, Camat dan tamu undangan lainnya. Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Hj. dra. Titin Wartini, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaaan Indonesia Raya dan Mars IPHI.

Kegiatan dilanjutkan dengan Pembacaan Surat keputusan pengurus IPHI Kabupaten Subang masa bakti 2024-2029 oleh, Sekretaris PW. IPHI Jawa Barat H. A. Dikdik Ridwanullah, dan dilanjutkan pembacaan Surat Keputusan pengurus MTP IPH  Subang masa bakti 2024-2029 oleh Wakil Sekretaris I Subang Hj. Siti Isyaroh, S.Ag, M.Pd. 

Rangkaian acara diteruskan dengan prosesi pelantikan Pengurus Daerah IPHI Subang dan MTP IPHI Subang. Masa Bakti 2024 -2029 oleh Pj Bupati Subang dan penandatanganan berita acara.

Pj Bupati Subang Dr  Imran menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pengurus daerah IPHI dan MTP IPHI. Dalam sambutannya, Dr. Imran menyoroti komitmen umat Islam yang telah menunaikan ibadah haji untuk membangun bangsa dan negara bersama elemen masyarakat lainnya, dengan harapan kondisi ini menjadi lebih kuat dan lebih baik daripada sebelumnya.

“Saya yakin bapak-ibu adalah orang-orang yang terpilih dan kompeten, sesuai namanya ‘ikatan persaudaraan’ semoga di organisasi ini mengedepankan ketulusan hati dan keikhlasan” Pesan Dr. Imran.

Dr Imran berharap IPHI dapat mencapai misinya dalam memberdayakan para haji untuk melestarikan kemabruran hajinya, menjadi teladan, panutan, dan pilar peningkatan kualitas umat serta bangsa Indonesia, khususnya di Kabupaten Subang.

Dr. Imran tidak lupa mengucapkan terima kasih atas kontribusi IPHI dalam mendorong dan membantu pembangunan Subang, terutama di bidang keagamaan dan fasilitas haji. Beliau berharap PHI dan MTP IPHI dapat menjadi contoh bagi organisasi lain, terus memberikan energi positif, serta berkontribusi maksimal terhadap kemajuan daerah. Akhirnya, Dr. Imran mengajak pengurus IPHI dan MTP IPHI yang baru untuk lebih bersinergi dengan pemerintah daerah Kabupaten Subang dalam mewujudkan Subang Jawara.

Ketua IPHI Subang H Hidayat mengatakan, selama ini kesan haji di masyarakat merupakan orang yang berpenghasilan menengah ke atas.

Oleh karena itu, ia menginginkan agar anggota IPHI Subang membaur ke masyarakat bawah, untuk mengedukasi tentang program-program IPHI ke depannya.(ygo/ysp)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua