Daerah

MAN 1 Subang Unggulkan Karya Tulis Ilmiah

MAN 1 Subang
Pada tahun yang akan datang, MAN 1 Subang menargetkan untuk dapat meraih lebih banyak prestasi dalam bidang karya tulis ilmiah.(Zaenal Abidin/Pasundan Ekspes)

SUBANG-Sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Subang berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikannya, termasuk dalam bidang penelitian dan karya tulis ilmiah. Hal ini dibuktikan dengan berbagai upaya yang dilakukan oleh madrasah tersebut, salah satunya adalah dengan mengadakan pelatihan dan pembinaan bagi para siswa yang ingin mengikuti lomba karya tulis ilmiah.

Pada tahun yang akan datang, MAN 1 Subang menargetkan untuk dapat meraih lebih banyak prestasi dalam bidang karya tulis ilmiah. Untuk mencapai target tersebut, madrasah ini akan lebih fokus dalam membina para siswa yang memiliki potensi di bidang ini.

Kepala MAN 1 Subang Neneng Arwenie S. Pd, M.Pd, menyampaikan salah satu strategi yang akan dilakukan adalah dengan memberikan bimbingan khusus kepada para siswa yang ingin mengikuti lomba karya tulis ilmiah. Bimbingan ini akan diberikan oleh para guru yang berkompeten di bidangnya.

Ia mengatakan, bahwa sekolah optimis dapat meraih lebih banyak prestasi dalam bidang karya tulis ilmiah di tahun yang akan datang. "Kami yakin bahwa dengan berbagai upaya yang dilakukan MAN 1 Subang dapat menjadi sekolah yang unggul dalam bidang karya tulis ilmiah," ungkapnya kepada Pasundan Ekspres.

Ia menambahkan bahwa karya tulis ilmiah merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan kreatif bagi para siswa. "Melalui kegiatan penelitian dan karya tulis ilmiah, para siswa dapat belajar bagaimana cara mencari informasi, menganalisis data, dan memecahkan masalah," punkasnya.(znl/sep)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua