Daerah

Penghitungan Suara Pemilu di Setiap Kecamatan di Subang Mulai Digelar

DADAN RAMDAN/PASUNDAN EKSPRES REKAP SUARA: Hari pertama rekap suara, Ketua PPK Pagaden Mustopa Kamal bersama PPS Desa Gambarsari saat membuka kotak suara dan menghitung perolehan suara pilpres, pileg dan DPD RI di Bale Kecamatan Pagaden, Minggu (18/2).

SUBANG-Empat hari setelah pemungutan suara Pemilu 2024, sejumlah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Minggu (18/2) mulai menghitung perolehan.

Seperti yang saat ini sedang berlangsung di PPK Pagaden, Pagaden Barat, Cipunagara dan Compreng atau dapil VI Kabupaten Subang. Bersama PPS desa masing-masing membacakan hasil rekap suaranya yang dihadiri para saksi parpol terkait.

Ketua PPK Pagaden Mustopa Kamal menyampaikan, proses hitung suara dilaksanakan dengan metoda dua panel menggunakan layar, sehingga hitung suara bisa dilihat oleh saksi parpol.

"Ini kita gunakan dua panel, hari ini giliran PPS Desa Gambarsari dan Sukamulya, semuanya ada 10 PPS. Kita targetkan tiga hari selesai," kata Mustopa.

Sementara itu, dari 10 PPS tersebut terdapat 192 TPS, masing masing PPS jumlah TPS-nya berbeda, yang paling banyak PPS Desa Sukamulya ada 35 TPS, dan yang paling sedikit TPS nya yaitu Desa Gunungsari hanya 14 TPS.

"Ya lumayan juga durasinya bisa sampai 6 jam an bahkan lebih, tergantung jumlah TPS.  Bergantian saja bacanya, kan PPS ada 3 orang ditambah sekretariatnya,"  ujar Mustopa, sarjana lulusan 

farmasi itu.

Sementara itu, Ketua Bawaslu  Subang Ahmad Mansur yang hadir langsung mengawasi rekap hitung suara bersama Panwascam Pagaden mengatakan, Bawaslu Subang  akan memonitor pelaksanaan rekap suara ini, bersama Panwascam dan PKD bersangkutan.

"Kita mengharapkan proses rekap suara ini berlangsung aman, lancar dan kondusif, tidak ada keberatan dari para saksi parpol, dan bisa selesai sesuai target tiga hari kedepan," tukasnya.(dan/ysp)

 

Tag :

Berita Terkait