Daerah

PK PMII STIE Miftahul Huda Subang menggelar Malam Keakraban

Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) STIE Miftahul Huda Subang menyelenggarakan Malam Keakraban (Makrab) sekaligus Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA) di Curug Cijalu Subang.

SUBANG-Dalam rangka mempererat tali silaturahim antar pengurus dengan anggota, Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) STIE Miftahul Huda Subang menyelenggarakan Malam Keakraban (Makrab) sekaligus Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA) di Curug Cijalu Subang.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 09-10 November 2024.

Menurut Imam Ahmad Nurdzikri sebagai Ketua Pelaksana Makrab X Mapaba, Tujuan diadakannya makrab ini mengimplementasikan Nilai Dasar Pergerakan (NDP) Hablum Minal Alam yaitu Hubungan Manusia dengan Alam.

"Kami diberi tugas oleh Pengurus untuk mengadakan Makrab, ya tentu ini bagian dari pengimplementasian Nilai Dasar Pergerakan (NDP) Hablum Minal Alam yaitu Hubungan Manusia dengan Alam" 

Disamping itu, tujuan dari dilaksanakannya Makrab ini yaitu mengingat betapa pentingnya persatuan kita, PMII juga memberikan pencerdasan terhadap anggota dan kader yang juga mendapatkan Motivasi Dari Demisioner PC PMII Kabupaten Subang, Ketua Umum PC PMII Kabupaten Subang Terpilih dan senior lainnya.

Karena tidak cukup mahasiswa hanya melakukan (datang, duduk dan diam) didalam ruangan kampus serta menjadi kutu buku didalam perkuliahan.

Selain itu mahasiswa memiliki emban amanah yang sangat berat didalam bersosial yaitu sebagai agen of control dan agen of change untuk kemajuan bangsa dan negara.

Turut hadir ikut menyukseskan acara tersebut Para Demisioner PC PMII Kabupaten Subang, dan Senior lainnya dalam acara tersebut.(rls) 

Tag :
Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua