Finansial

Tutorial Login DANA di Web Chrome, Gampang Banget!

Tutorial Login DANA di Web Chrome, Gampang Banget!
Login DANA di Web (istimewa)

PASUNDAN EKSPRES - Simak selengkapnya informasi tentang tutorial login DANA di web Chrome dengan mudah.

Di tengah perkembangan teknologi yang semakin pesat, sejumlah aplikasi dompet digital hadir untuk memudahkan pengguna melakukan transaksi keuangan.

Salah satu aplikasi dompet digital yang paling banyak dipakai pengguna di Indonesia adalah DANA yang bisa diunduh gratis lewat Google Play Store atau App Store di handphone.

Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan berbagai transaksi seperti transfer uang, bayar tagihan, belanja online, pembelian pulsa, penyimpanan dana, dan masih banyak lagi.

Selain itu, DANA juga sering digunakan dalam berbagai kemitraan dengan merchant dan platform e-commerce lainnya untuk mempermudah pembayaran.

Namun, ada kalanya pengguna ingin mengakses akun DANA namun terkendala tidak bisa menginstall aplikasi DANA karena beberapa alasan.

Hal ini seperti keterbatasan ruang penyimpanan di perangkat atau aplikasi DANA tidak berjalan semestinya di handphone pengguna.

Lantas, apakah bisa login DANA di web chrome? Berikut informasi tentang tutorial login DANA di Web Chrome.

 

Tutorial Login DANA di Web Chrome

Login DANA dapat dilakukan tanpa aplikasi, melainkan melalui web Chrome, namun diperuntukkan untuk bisnis (enterprise) atau toko.

Sedangkan login DANA untuk personal atau e-wallet pribadi hanya bisa dilakukan lewat aplikasi DANA.

Login DANA lewat web dapat dilakukan dengan menggunakan email atau nomor telepon yang sudah didaftarkan untuk akun bisnis atau merchant.

Berikut tutorial login DANA di Web Chrome:

- Buka laman https://dashboard.dana.id/app/ di Chrome

- Masukkan email atau nomor telepon yang sudah didaftarkan untuk bisnis

- Masukkan password

- Klik “Login”

Adapun email dan nomor telepon yang digunakan untuk login DANA di web Chrome merupakan email dan nomor telepon yang berbeda dengan akun pribadi.

(inm/dbm)

Terkini Lainnya

Lihat Semua