Gadget

Vivo X200 Ultra Bisa Dipasangi Lensa Tambahan Super Telephoto

Vivo X200 Ultra Bisa Dipasangi Lensa Tambahan Super Telephoto
Vivo X200 Ultra Bisa Dipasangi Lensa Tambahan Super Telephoto. (Foto: Weibo)

PasundanEkspresVivo telah merilis poster terbaru untuk X200 Ultra menjelang peluncurannya di Tiongkok pada 21 April mendatang. Dalam poster tersebut, terlihat X200 Ultra yang dipasangkan dengan aksesori fotografi tambahan. 

Yang menarik, photography kit ini tidak hanya berisi grip yang dibekali baterai 2.300 mAh serta berbagai tombol tambahan, termasuk tombol shutter, tetapi juga dilengkapi sebuah lensa zoom yang cukup panjang. 

Lensa zoom ini dikembangkan bersama Zeiss dan dipasang melalui adaptor kustom di bagian depan lensa periskop dengan sensor 200MP. Lensa eksternal ini terdiri dari 13 elemen optik dan berfungsi memperpanjang kemampuan zoom bawaan lensa periskop yang "hanya" 3,7x. 

Bukaan dari lensa zoom eksternal ini adalah f/2.3 dengan focal length setara 200mm, atau kurang lebih setara dengan 8,7x zoom optik. Jika dikombinasikan dengan zoom digital, kemampuan zoom ini bisa meningkat hingga 70x hybrid zoom. 

Vivo bahkan mengklaim bahwa kombinasi X200 Ultra dengan lensa tambahan ini mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang masih baik hingga setara 800mm (35x). Sementara itu, zoom maksimal yang dapat dicapai adalah 1600mm (70x), sebagaimana dilaporkan PasundanEkspres mengutip GSM Arena, Senin (14/4/2025). 

Klaim tersebut didukung dengan postingan foto yang memperlihatkan hasil jepretan menggunakan X200 Ultra dengan lensa tambahan. Sayangnya, Vivo belum mengungkap harga maupun ketersediaan dari aksesori tambahan ini. 

Acara peluncuran Vivo di Tiongkok pada 21 April 2025 akan menghadirkan Vivo X200 Ultra, Vivo X200s, Vivo Pad 5 Pro, Vivo Pad SE, serta Vivo Watch 5. Kabar ini tentu semakin membuat para penggemar teknologi, khususnya pecinta fotografi mobile, tak sabar menantikan kehadiran flagship terbaru dari Vivo ini. 

Vivo X200 Ultra sendiri tampil memukau dengan desain baru yang elegan. Selain varian warna merah yang sudah diperkenalkan sebelumnya, Vivo kini menarik perhatian dengan varian warna perak baru yang dilengkapi pola unik pada bagian belakang bodinya. 

Terkini Lainnya

Lihat Semua