Thailand Legalkan Pernikahan Sesama Jenis, menjadi Negara Pertama di Asia Tenggara

Thailand Legalkan Pernikahan Sesama Jenis, menjadi Negara Pertama di Asia Tenggara (Image From: Pexels/Francesco Ungaro)
Setelah parlemen Thailand resmi mengesahkan undang-undang kesetaraan pernikahan, ratusan pendukung berkumpul di pusat kota Bangkok untuk merayakan momen bersejarah tersebut.
Meskipun cuaca sangat panas, mereka dengan antusias berkumpul untuk menunjukkan dukungan mereka, melambaikan bendera dan melempar balon-balon warna-warni di sebuah perayaan pawai Pride.
Parade Pride di Bangkok dibuka dengan meriah, ditandai oleh ledakan petasan dan hujan confetti yang beterbangan di udara, menciptakan suasana pawai.
Lagu klasik "I Will Survive" dari Gloria Gaynor bergema, seolah menjadi simbol semangat juang komunitas LGBTQ+. Selain itu, lagu pop Thailand dari tahun 1990-an berjudul "History" juga turut dinyanyikan.
(ipa)