Lifestyle

Influencer Asal Subang Rimaniar Kusnandar Sebut Pemerintah Minim Perhatian Terhadap Perempuan

Influencer asal Subang, Rimaniar Kusnandar Minim Perhatian

Influencer asal Subang, Rimaniar Kusnandar, menyampaikan pandangannya mengenai kondisi perempuan di Kabupaten Subang. Menurutnya, perempuan masih kurang mendapatkan perhatian dan perlindungan dari pemerintah. 

Sebagai warga biasa, ia merasakan kesulitan yang dialami perempuan Subang, terutama dalam mencari pekerjaan di daerahnya sendiri.
"Sebagai perempuan di Subang, kita sulit mencari pekerjaan, bahkan untuk bekerja di pabrik-pabrik yang ada di tanah sendiri. Ada praktik-praktik yang tidak sehat, seperti sogokan, yang membuat semakin susah bagi kami untuk mendapatkan pekerjaan," ucap Rima kepada Pasundan Ekspres Senin (21/10).

Ia juga menyoroti ketimpangan antara visi pembangunan pabrik di Subang dengan kenyataan di lapangan. Menurutnya, pembangunan pabrik yang seharusnya mengurangi pengangguran justru tidak memberikan dampak signifikan bagi masyarakat lokal, terutama perempuan. 

"Pabrik-pabrik di sini lebih banyak mempekerjakan orang dari luar daerah, sementara perempuan Subang malah banyak yang masih menganggur," tambahnya.

Selain itu, Rima juga menyoroti kurangnya perlindungan dan perhatian pemerintah terhadap hak-hak perempuan, terutama bagi mereka yang sudah berumur atau yang berstatus janda. 

Menurutnya, pemerintah perlu lebih memperhatikan kesehatan perempuan dan memberikan jaminan kesehatan yang memadai, seperti BPJS Kesehatan, agar mereka merasa terlindungi.

"Saya sendiri sebagai warga asli Subang harus pergi ke Jakarta untuk mencari nafkah karena sulit mendapatkan pekerjaan di sini. Pemerintah harus lebih memperhatikan hak-hak kaum perempuan sesuai dengan kebutuhan mereka, terutama dalam hal kesehatan," ungkap Rima.

Ia juga berharap agar para calon pemimpin tidak hanya memberikan janji-janji manis saat kampanye, melainkan benar-benar memperjuangkan kesejahteraan masyarakat, khususnya perempuan. 

Meskipun ia mengakui bahwa kondisi di Subang kini lebih aman dari korupsi dibandingkan sebelumnya, namun ia mempertanyakan apakah kesejahteraan masyarakat sudah benar-benar diperhatikan.

"Paslon mana yang bisa kita percaya? Ini adalah keluh kesah dari rakyat biasa seperti saya," tutup Rima.(hdi/ysp)

Tag :
Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua