Lifestyle

Gurls, Ini Dia Review NPure Licorice Peeling Gel untuk Eksfoliasi Mudah dan Nyata Hasilnya

Review "NPure Licorice Peeling Gel". (Sumber Gambar: Pasundan Ekspres/Canva/NPure)
Review "NPure Licorice Peeling Gel". (Sumber Gambar: Pasundan Ekspres/Canva/NPure)

PASUNDAN EKSPRES - Girls, sekarang udah nggak perlu mager lagi buat eksfoliasi! Ada produk dari NPure yakni "NPure Licorice Peeling Gel" yang simple banget dan hasilnya nyata!

Saat ini semakin banyak produk eksfoliasi yang bisa teman-teman coba mulai dari toner, serum, clear pad, masker, dan ada juga peeling gel yang teksturnya ringan banget!

Nah, produk lokal NPure pun pastinya nggak mau ketinggalan buat bikin produk eksfoliasi yang pastinya sangat aman untuk yang punya kulit sensitif.

Yap, "NPure Licorice Peeling Gel" kini bisa kalian jadikan andalan untuk eksfoliasi karena cara pakenya juga mudah dah ia tidak berwana jadi cocok banget!

 

BACA JUGA:Review Sunscreen Serum Amaterasun, Sisterbrand Somethinc yang Nggak Kalah Bagus!

 

Jadi, langsung aja kita simak review "NPure Licorice Peeling Gel" di sini berdasarkan review asli dari penulis.

Review "NPure Licorice Peeling Gel"

Review ini asli no endorse dan kaitan komersial lainnya, ya!

1. Packaging

Bentuknya tube dan bahannya plastik jadi kalau produknya sudah mau habis, tinggal digunting, deh! Jadi nggak ada yang mubazir!

Tutupnya juga ulir dan aman nggak akan tumpah-tumpah.

2. Tekstur

Teksturnya kental dan pastinya ada bulir scrub-nya untuk eksfoliasi.

Hanya saja kekurangannya produk ini tuh ada fragrance-nya jadi untuk yang kurang suka dengan wewangian ini akan terasa kurang nyaman, ya.

 

BACA JUGA:Review Jujur Sunscreen Npure CICA Beat The Sun Glow yang SPF-nya Real No Tipu-tipu!

 

3. Cara memakai

Caranya cukup tuangkan produknya ke wajah, lalu usap-usap dan pijat halus wajah sampai warnanya berubah dan ada residu-residu di wajah.

Setelah itu bilas dengan air mengalir supaya bersih dan cerah!

4. After-use

Nah, ini dia yang ditunggu-tunggu!

Hasilnya halus banget dan terasa ringan!

Wajah juga terasa lebih bersih dan tidak ada rasa tertarik sama sekali.

Bakalan suka, deh!

 

 

Jadi, itu dia review si putih yang bisa bersihin wajah dalam sekejap ini.

Gimana, gimana setelah baca review NPure Licorice Peeling Gel ini?

Tertarik untuk coba? (pm)

Berita Terkait