Lifestyle

6 Keutamaan Membaca Surat Al Fath di Awal Ramadhan dan Cara Mengamalkannya

6 Keutamaan Membaca Surat Al Fath di Awal Ramadhan dan Cara Mengamalkannya

PASUNDAN EKSPRES - Surat Al Fath adalah satu surat yang sering dibaca dan paling dicintai oleh Rasulullah SAW daripada dunia seisinya sesuai sabda berikut.

"Telah turun padaku malam ini sebuah surat; surat tersebut lebih aku cintai daripada terbitnya matahari" (HR. At-Tirmidzi, Shahih Al-Jami' No. 5121).

Oleh karena itu, membaca surat Al Fath pada awal Ramadhan adalah amalan yang dianjurkan umat islam untuk dikerjakan. 

Melansir dari detikjateng berdasarkan buku Terjemah dan Fadhilah Majmu' Syarif karya Ustadz Rusdianto, berikut keutamaan dan cara mengamalkan surat Al Fath pada awal bulan Ramadhan.

BACA JUGA:Ini Dia 5 Tips Menyiapkan Makanan Sahur untuk yang Susah Bangun!

1. Sebagian orang makrifat mengungkapkan bahwa barangsiapa membacanya di permulaan malam pada bulan Ramadhan, maka ia akan terjaga dari berbagai penyakit selama setahun kemudian.

2. Apabila surat Al Fath dibaca pada tiga malam permulaan bulan Ramadhan maka pembacanya akan diberi kelapangan rezeki dalam masa setahun kemudian.

3. Bila seseorang membaca surat ini secara terus-menerus setiap hari, maka ia akan ditemui Rasulullah dalam mimpi.

BACA JUGA:9 Amalan Saat Haid Bagi Wanita di Bulan Puasa, Praktikan Yuk!

4. Barang siapa membacanya secara istiqamah hingga akhir hayatnya maka ia kelak berkumpul dengan orang yang mati syahid.

5. Sabda Nabi Muhammad Saw., "Membaca surat al-Fath sama dengan pahalanya berperang syahid bersama Rasulullah semasa Fathu Makkah." Hadits ini diriwayatkan oleh Imam Sa'labi.

6. Barang siapa yang membaca surat al-Fath sekali setiap selesai shalat fardhu maka Allah akan memberikan kemenangan baginya dalam melawan godaan setan dan hawa nafsu.

BACA JUGA:Apa Makan Sahur Saat Adzan Subuh Diperbolehkan? Ini Penjelasan Habib Ja'far

Cara Mengamalkan Surat Al-Fath di Awal Ramadhan

Berdasarkan buku Mukjizat Surah-surah Al-Quran (2005) karya Haidar Ahmad, disunahkan membaca ayat ke-29 dari surah Al Fath bersama Surah al Fatihah dan ayat ke-154 dari Surah Ali 'Imrán, selama sepuluh hari sebanyak 11 kali setiap harinya agar segala hajat dan permintaan, keseluruhan atau sebagiannya, terkabul dengan kehendak Allah SWT.

(nym)  

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua