Nasional

Koalisi Prabowo-Gibran Siap Tempur Hadapi Sengketa Pemilu 2024, Siapkan 36 Pengacara!

Prabowo-Gibran
Koalisi Prabowo-Gibran Siap Tempur Hadapi Sengketa Pemilu 2024, Siapkan 36 Pengacara!

PASUNDAN EKSPRES - Kesiapan koalisi pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dalam menghadapi potensi sengketa Pemilu 2024, telah diungkapkan oleh Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra.

 

Menurut Yusril, meskipun koalisi paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, berencana untuk mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK), pihaknya telah menyiapkan tim hukum yang terdiri dari 36 pengacara untuk menangani perkara tersebut.

 

"Ada sekitar 35-36 pengacara, sebagian besar di antaranya adalah profesional. Beberapa di antaranya merupakan kandidat dari partai-partai koalisi, termasuk dari Golkar dan Gerindra," kata Yusril kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, pada Kamis (15/3/2024).

 

Yusril juga menjelaskan bahwa pemimpin tim hukum ditunjuk langsung oleh Prabowo, sementara dirinya menjabat sebagai ketua tim. Sedangkan posisi wakil ketua diisi oleh Otto Hasibuan, O.C Kaligis, dan Fahri Bachmid.

 

Lebih lanjut, Yusril menyebutkan bahwa koalisi Prabowo-Gibran akan menjadi pihak terkait dalam gugatan tersebut, yang diajukan setelah adanya gugatan dari koalisi Ganjar-Mahfud dan pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

 

"Para pengacara telah menyusun draf surat kuasa. Segera akan diserahkan kepada Pak Prabowo dan Pak Gibran untuk ditandatangani," tambahnya.

 

Yusril juga menjelaskan bahwa pihak terkait akan berdiri sejajar dengan KPU RI sebagai tergugat, dan akan membantah semua bukti serta keterangan saksi dari pihak penggugat yang menyatakan adanya kecurangan dalam Pemilu 2024.

 

"Kami juga akan menyampaikan bukti-bukti sebaliknya. Jadi jika mereka mengklaim ada kecurangan, kami akan membuktikan sebaliknya bahwa tidak ada kecurangan," jelas Yusril.

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua