Kesaksian di Sidang Syahrul Yasin Limpo: Pengiriman Durian Musang King Senilai Puluhan Juta

Kesaksian di Sidang Syahrul Yasin Limpo: Pengiriman Durian Musang King Senilai Puluhan Juta
PASUNDAN EKSPRES - Sidang dugaan gratifikasi mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) kembali menghadirkan sejumlah kesaksian menarik. Pada persidangan yang berlangsung di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin, 20 Mei 2024, Sekretaris Badan Karantina Kementerian Pertanian (Kementan), Wisnu Haryana, memberikan keterangan mengenai pengiriman durian Musang King untuk SYL.
Pembelian Durian untuk SYL
BACA JUGA: Para Jemaah Haji, Ini Hal yang Dilarang saat Berada di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi
Dalam persidangan tersebut, Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyoroti catatan pembelian durian untuk SYL. Jaksa menunjukkan daftar pembelian durian pada tanggal 18 Juni dan 22 Juni dengan nilai antara Rp 20 juta hingga Rp 40 juta.
"Kalau saya lihat catatan di sini, sangat banyak pembelian durian: 18 Juni, 22 Juni, nilainya Rp 20 jutaan sampai Rp 40 jutaan?" tanya jaksa. Wisnu mengonfirmasi, "Iya, durian Musang King."
BACA JUGA: BNI Berikan Solusi bagi Pelaku Usaha Percepat Pembiayaan Rantai Pasok Lewat BNIdirect Supply Chain
Wisnu mengakui bahwa dirinya pernah mengirim durian senilai Rp 20 juta hingga Rp 40 juta ke rumah dinas SYL di Widya Chandra, Jakarta Selatan, berdasarkan permintaan dari Panji Hartanto, ajudan SYL.
Prosedur Pengiriman Durian
Wisnu menjelaskan bahwa permintaan pengiriman durian bisa datang langsung dari Panji atau melalui Kepala Badan Karantina. "Permintaan itu bisa disampaikan langsung oleh Panji kepada saya atau melalui Kepala Badan. Jika melalui Kepala Badan, Kepala Badan akan menyampaikan kepada saya bahwa ada permintaan durian untuk dikirim ke Widya Chandra," ujar Wisnu.
Jaksa kemudian membacakan tabel pengiriman durian beserta harganya, menyoroti harga yang fantastis. Wisnu menjawab bahwa permintaan tersebut selalu disampaikan ke Badan Karantina untuk dipenuhi. "Memang itu selalu permintaan, Pak. Permintaan selalu disampaikan ke Badan Karantina untuk dipenuhi dan setiap kali kami mengirim paling sedikit enam kotak," kata Wisnu.