News

Hari Ini Puncak Arus Balik Libur Natal, Berikut Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Tol

Petugas kepolisian saat mengamankan lalu lintas di Tol Cipali.
Petugas kepolisian saat mengamankan lalu lintas di Tol Cipali.

SUBANG-Puncak arus balik libur Natal diprediksi terjadi Selasa (26/12) hari ini. Untuk mengantisipasi kemacetan, pihak kepolisian bersama stakeholder terkait akan melakukan rekayasa lalu lintas. 

 

Polri telah menyiapkan rencana rekayasa lalu lintas di sejumlah ruas jalan tol mulai pukul 14.00 WIB sampai dengan 24.00 WIB, sebagai antisipasi jika terjadi kemacetan. 

Rekayasa lalu lintas yang akan diterapkan mulai dari one way satu arah hingga contraflow. Rekayasa one way akan diterapkan mulai dari KM 188 GT Palimanan hingga KM 72 GT Cikampek utama. Setelahnya, akan dilanjutkan dengan penerapan contraflow. 

Kasat Lantas Polres Subang, AKP Undang Syarif mengatakan, pelaksanaan one way atau contraflow bersifat situasional sesuai dengan diskresi kepolisian. 

Oleh karena itu, ia pun mengimbau para pengendara yang akan melakukan perjalanan arus balik untuk mempersiapkan segala kelengkapan berkendara dan mengutamakan keselamatan. 

"Kami mengingatkan pengendara untuk berhati-hati di jalan, kami juga mengimbau para pengendara untuk mematuhi peratutan lalu lintas serta mematuhi arahan petugas dilapangan," imbuhnya. 

Berikut skema rekayasa lalu lintas yang akan diterapkan: 

1. Akan diberlakukan rekayasa lalu lintas one way dari KM 188 GT Palimanan sampai dengan KM 72 GT Cikampek Utama. 

2. Rekayasa lalu lintas contra flow menggunakan dua lajur dari KM 72 sampai dengan KM 47. 

3. Rekayasa lalu lintas contra flow menggunakan satu lajur dari KM 47 sampai dengan KM 36. 

4. Kendaraan dari Bandung yang akan menuju ke Cirebon melewati Tol Cisumdawu akan dikeluarkan di exit Ujung Jaya-Majalengka-Cirebon-Palimanan 3. 

5. Kendaraan yang berada pada jalur one way arah balik bisa keluar melalui sejumlah gate interchange seperti Sumber Jaya, Kertajati, Cisumdawu, Cikedung, Subang, Kalijati, Cikopo.(cdp/ysp) 

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua