Selebriti

Dituduh Melakukan Pelecehan Seksual, P Diddy Diserang Tuntutan Hukum Baru

Dituduh Melakukan Pelecehan Seksual, P Diddy Diserang Tuntutan Hukum Baru
Dituduh Melakukan Pelecehan Seksual, P Diddy Diserang Tuntutan Hukum Baru (Image From: People.com)

PASUNDAN EKSPRES - Tuntutan hukum baru, P Diddy dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap seorang remaja.

Sean Combs atau P Diddy harus menghadapi tuduhan baru atas pemerkosaan, pelecehan seksual, dan kekerasan seksual setelah serangkaian tuntutan hukum baru diajukan pada Senin (14/10).

Tuntutan Hukum Baru P Diddy

Enam tuntutan hukum diajukan ke pengadilan federal New York oleh dua wanita dan empat pria. Tuntutan tersebut merupakan tuduhan yang berlangsung dari tahun 1995 hingga 2021.

Para pelapor menuduh P Diddy atas serangan yang terjadi di pesta yang diselenggarakn oleh P Diddy, di mana pesta tersebut dihadiri oleh selebriti dan musisi terkenal. 

BACA JUGA: Daftar Lengkap Nominasi MAMA Awards 2024, Ada Siapa Saja?

BACA JUGA: Kanye West Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual, Nama P Diddy Terseret?

Pengacara P Diddy membantah tuduhan tersebut dan mengatakan kepada BBC bahwa dia tidak pernah melakukan pelecehan seksual terhadap siapa pun - baik dewasa maupun anak di bawah umur, pria atau wanita.

Salah satu penuntut mengatakan bahwa ia berusia 16 tahun saat menghadiri sebuah pesta di Hamptons pada tahun 1998.

Dalam gugatannya, ia mengungkapkan perasaan senangnya ketika mendapatkan undangan ke pesta Mr. Combs alias P Diddy, yang merupakan acara tahunan penting bagi para selebriti.

Penuntut tersebut mengatakan bahwa selama di pesta, ia melihat banyak selebriti dan musisi, dan bertemu dengan Combs saat ia dalam perjalanan ke kamar mandi.

Mereka mulai berbicara tentang bagaimana cara masuk ke industri musik, lalu pindah ke tempat yang lebih privat.

Penuntut menuduh bahwa selama percakapan tersebut, Combs tiba-tiba memintanya untuk melepaskan pakaiannya.

Gugatan itu juga menyertakan foto mereka di pesta, namun wajah remaja itu telah diburamkan.

Menurut gugatan, Combs menyebut tindakan tersebut sebagai "ritual peralihan" dan "cara untuk menjadi bintang." Combs juga mengatakan bahwa ia bisa menjadikan siapa pun terkenal, dan bahwa remaja itu memiliki"penampilan yang tepat.

Gugatan lain yang diajukan pada hari Senin mencakup tuduhan dari seorang wanita yang mengaku bahwa Combs memperkosanya di kamar hotel pada tahun 2004, ketika ia masih seorang mahasiswa berusia 19 tahun.

Menurut gugatan tersebut, wanita itu bertemu dengan Combs di sebuah pemotretan, di mana ia dan temannya diundang untuk menghadiri pesta pribadi di hotelnya.

Setelah tiba, ia menuduh bahwa Combs menyentuh, mencabuli, dan akhirnya memperkosanya, meskipun ia berulang kali memintanya untuk berhenti.

Tony Buzbee, pengacara yang berbasis di Texas dan mewakili para korban, mengatakan bahwa ia mewakili lebih dari 100 orang yang berencana menuntut rapper tersebut atas tuduhan pelecehan seksual, pemerkosaan, dan eksploitasi seksual. 

Buzbee mengatakan bahwa beberapa korban P Diddy ada yang termasuk anak-anak pada saat kejadian. 

(ipa)

Berita Terkait
Terkini Lainnya

Lihat Semua